London (Antara Kalteng) - Penyanyi dan penulis lagu Inggris Peter Sarstedt, yang dikenal di puncak tangga lagu 1969 dengan lagu "Where Do You Go To (My Lovely)? ", meninggal pada usia 75 tahun, kata BBC, Minggu, mengutip pernyataan keluarganya.
Lagu tersebut, yang bercerita tentang seorang gadis rekaan bernama Marie-Claire, yang dibesarkan di jalanan kecil Napoli namun bisa bergabung dengan "jet-set" Eropa, bertahan empat pekan di puncak tangga lagu Inggris pada 1969 dan meraih penghargaan Ivor Novello untuk komposisi lagu terbaik.
Dia meninggal setelah enam tahun berjuang melawan Progresif Supranuclear Palsy, keadaan saraf langka, kata BBC. Demikian laporan Reuters.
(Uu.G003/B002)