Sukamara juarai PBSI Palangka Raya Open 2018

id Pertandingan Bulu Tangkis,PBSI Open,Bulu Tangkis,Even PBSI

Sukamara juarai PBSI Palangka Raya Open 2018

Foto bersama antara Atlet, Pengurus PBSI Kota Palangka Raya, dan Panitia Pertandingan pada PBSI Palangka Raya Open 2018 (Istimewa)

Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Palangka Raya menyelenggarakan pertandingan terbuka beberapa waktu lalu yang mengundang seluruh atlet di Kalimantan Tengah. Hasilnya utusan dari Kabupaten Sukamara berhasil menjadi pemenang pada kelas ganda prestasi.

"Pemenang ganda prestasi yang pertama adalah Lutfie-Wildan dari Sukamara, pada peringkat kedua Adam Aldi-Musalis dari Kabupaten Kapuas, sedangkan juara tiga bersama Harli-Wardana (Palangka Raya) dan Ari-Menteng (Pangkalan Bun). Kami ucapkan selamat pada para pemenang, terus berlatih dan tingkatkan kemampuan," kata Ketua PBSI Kota Palangka Raya H Sugiyanto, di Palangka Raya, Minggu.

PBSI Palangka Raya Open 2018 tersebut dilaksanakan di GOR Hi-Qua Wijaya Kota Palangka Raya, 3-5 Mei 2018 dengan memperebutkan total hadiah Rp40 dan memperlombakan dua kelas, yakni kelas ganda prestasi dan kelas ganda veteran. Peserta berasal dari Kabupaten Pangkalan Bun, Sukamara, Kapuas, Katingan, Barsel, Murung Raya, dan Palangka Raya.

Untuk pemenang ganda veteran juara pertama diperoleh Amostian-Ruji Alamsyah (Palangka Raya), juara kedua Maulidin-A. Hamid (Palangka Raya) dan juara tiga bersama H. Arief Surianor (Pangkalan Bun) dan Pajeri-Algrin Gasan(Kapuas), sedangkan pimpinan pertandingan dalam kegiatan tersebut adalah Adhon.

Menurut Adhon, pada pertandingan tersebut kelas ganda veteran diikuti oleh 20 pasang atlet, dan kelas ganda prestasi sebanyak 24 pasang atlet.

Ketua Panitia PBSI Palangka Raya Open 2018, Sulaiman Lotama mengungkapkan kegiatan ini adalah salah satu event tahunan yang dilaksanakan untuk mempererat komunikasi para atlet bulu tangkis yang ada di Kalteng.

"Melalui pertandingan ini kami harapkan juga dapat menjaring atlet-atlet bulu tangkis yang handal untuk dikirimkan mengikuti pertandingan pada tingkat nasional bahkan internasional," ujarnya.

Pihaknya juga mengharapkan, tahun depan peserta yang mengikuti pertandingan tersebut lebih banyak lagi, sehingga dunia bulu tangkis di Palangka Raya dan Kalimantan Tengah lebih meriah.