Jakarta (Antaranews Kalteng) - Salah satu karakter hero asli Indonesia, Wiro Sableng resmi meramaikan server "Arena of Valor" (AOV) Taiwan.
"Dengan kehadiran Hero Wiro Sableng ke server luar, pastinya seluruh pemain AOV Indonesia merasa sangat bangga karena berhasil membawa elemen Indonesia ke dalam dunia game tingkat internasional," demikian keterangan resmi dari Garena Indonesia seperti dikutip Antaranews, Rabu.
Kehadiran pendekar kapak naga geni 212 di server Taiwan ini, menurut Garena, selaras juga dengan tujuan utama Lifelike Pictures ketika bekerja sama dengan Tencent dan Garena Indonesia dalam menciptakan hero ini, yaitu untuk memperkenalkan tokoh dan cerita lokal Wiro Sableng kepada lebih banyak orang di Indonesia dan kini di dunia.
"Akhirnya, keinginan seluruh Challengers agar Hero Wiro Sableng dapat bertarung di ajang turnamen AOV tingkat internasional pun kini terwujudkan. Semoga seperti di Indonesia, Hero Wiro Sableng dapat dicintai oleh para pemain AOV di seluruh dunia," menurut keterangan resmi tersebut.
Tencent berencana menghadirkan Hero Wiro Sableng ke server AOV lainnya di seluruh dunia. Taiwan terpilih sebagai server kedua untuk perilisan pada hari ini, 10 Oktober 2018 dan secara resmi sudah dapat dimainkan oleh Challengers (sebutan untuk pemain AOV) di server Taiwan.
Berbeda dengan perilisan di server Indonesia yang menggunakan voice line bahasa Indonesia, Hero Wiro Sableng akan bertarung di Horizon Valley server AOV negara lainnya menggunakan voice line yang telah di lokalisasi ke dalam bahasa negara masing-masing.
Namun, Hero legendaris Indonesia ini tetap akan membawa elemen seperti Kapak Maut Naga Geni 212 dan pukulan saktinya.
Berita Terkait
Film Indonesia tayang di Netflix Januari 2021
Sabtu, 2 Januari 2021 12:06 Wib
Indonesia pamerkan Wiro Sableng di SOAS Universitas London
Jumat, 15 Maret 2019 15:22 Wib
Ada pelajaran penting dari tokoh Wiro Sableng, kata Vino G Bastian
Sabtu, 25 Agustus 2018 17:37 Wib
Ini pesan Wiro Sableng untuk generasi muda
Jumat, 17 Agustus 2018 14:45 Wib
Ini kesulitan Andi /rif perankan Dewa Tuak
Rabu, 13 Juni 2018 12:24 Wib
Siapa pemeran karakter Sinto Gendeng di film Wiro Sableng? ini ulasannya
Sabtu, 5 Mei 2018 14:34 Wib
Ini Daftar Para Pemeran "Wiro Sableng"
Jumat, 18 Agustus 2017 6:35 Wib
Akhirnya! Sekuel Film "Wiro Sableng" Mulai Syuting Bulan Ini
Kamis, 3 Agustus 2017 15:29 Wib