Penyanyi grup band Amerika Devin Lima meninggal dunia

id Penyanyi grup band Amerika Devin Lima meninggal dunia,LFO Devin Lima

Penyanyi grup band Amerika Devin Lima meninggal dunia

Devin Lima. (Exclaim!)

Jakarta (Antaranews Kalteng) - Devin Lima, penyanyi grup band Amerika yang populer pada era 90-an LFO, meninggal dunia dalam usia 41 tahun pada Rabu dinihari waktu setempat, demikian rekannya di LFO, Brad Fischetti mengkonfirmasi.

“Ini dengan hati yang benar-benar hancur untuk mengatakan bahwa saudara saya Harold ‘Devin’ Lima meninggal dunia dinihari ini setelah pertarungan gagah berani melawan kanker,” tulis Fischetti di Twitter.

Mengenang rekan duetnya di LFO, Fischetti mengatakan bahwa Devin—sebagaimana dunia mengenalnya—memiliki bakal yang luar biasa, ayah yang menyayangi enam anaknya, dan pasangan yang penuh cinta bagi ibu mereka.

Dia adalah putra dan saudara yang dikasihi dan seorang teman bagi banyak orang. “Terima kasih atas curahan cinta dari teman, keluarga, penggemar, media, dan mereka di industri musik,” kata Fischetti.

 
View image on Twitter
“Beberapa hari sebelum dia meninggal, dia berkata kepada saya, ‘Bro, ketika sudah berakhir, katakan saja kepada mereka bahwa saya menghilang,” tambah Fischetti.

UFO adalah salah satu grup band populer era 90-an, diawaki Devin Lima dan Brad Fischetti. Awalnya kelompok band LFO punya penyanyi utama Rich Cronin sebelum mereka bubar pada 2010.

Lima, yang lahir dengan nama Harold Lima, dan Fischetti bereuni dan melanjutkan tur pada 2017. Mereka terakhir merilis lagu baru pertamanya dalam 15 tahun, berjudul “Perfect 10”.

Diterjemahkan oleh Ani Apriliani