Hyundai perkenalkan Venue untuk tarik konsumen muda

id Hyundai,Hyundai Motor ,Hyundai perkenalkan Venue untuk tarik konsumen muda

Hyundai perkenalkan Venue untuk tarik konsumen muda

Hyundai Venue. (ANTARA News/Hyundai)

Jakarta (ANTARA) - Hyundai Motor pada pekan kedua Juli ini memperkenalkan Venue, sebuah sport utility vehicle (SUV) lincah yang dirancang untuk merebut hati konsumen muda di perkotaan.

SUV paling gres Hyundai itu diperkenalkan dalam video berdurasi hampir tiga menit. Venue yang dibawa dengan pesawat angkut C-130 diturunkan di landasan pacu Bandara Inyokern California, dengan jajaran SUV Hyundai lainnya, yakni Palisade, Santa Fe, Tucson, NEXO, dan Kona yang menyambut di bawah.

Dirancang untuk memenangkan hati para generasi muda dan konsumen muda dengan konsep “urban vibes”, yang menitikberatkan pada daya tarik muda dan identitas sopan yang cocok untuk gaya hidup perkotaan, kata Hyundai dalam pernyataan resminya, dikutip Sabtu.

"Sebagai sebuah entri SUV dengan semangat muda yang menargetkan generasi milenium, iklan blockbuster Venue mencoba untuk memecahkan stereotip tentang iklan mobil," kata Wonhong Cho, Wakil Presiden Eksekutif dan Kepala Pemasaran Hyundai Motor.

"Kami berharap kita semua dapat menikmati keberhasilan kedatangan Venue melalui skema iklan unik ini,” tambahnya.
 
Hyundai Venue saat dikenalkan di New York International Auto Show 2019 (REUTERS/BRENDAN MCDERMID)


Setelah memulai debutnya di New York International Auto Show pada April 2019, Venue 2020 yang serba baru merupakan tambahan terbaru untuk segmen SUV kelas entri level Hyundai Motor.

Sebagai mobil yang diperuntukkan bagi kaum urban, Venue memiliki bentuk yang lebih kompak, menawarkan kelincahan, dan sanggup melaju di berbagai medan, selain menjanjikan efisiensi bahan bakar yang lebih baik.

Venue didesain memiliki tubuh lebih pendek, seperti crossover pada umumnya, terlihat sporty dan gaya, dengan dua lampu LED di antara gril depannya yang lebar, dengan bentuk sama seperti pada Hyundai Palisade.

SUV ini akan diperkenalkan di berbagai pasar pada paruh waktu kedua tahun ini. Akankah Hyundai menghadirkan Venue di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) sebentar lagi, kita tunggu saja.