Jakarta (ANTARA) - Sekalipun ayah Max Verstappen menyatakan pebalap Red Bull ini mungkin masuk pasar pada 2021, Ferrari tak akan mengontraknya untuk dipasangkan dengan Charles Leclerc setelah bos Ferrari Mattia Binotto menyebut kemitraan itu bakal menciptakan "kesulitan" bagi manajemen Ferrari.
Verstappen dan Leclerc saat ini adalah dua properti paling hot Formula 1. Mereka adalah dua pebalap di luar duo Mercedes yang sudah memenangkan sirkuit musim ini, masing-masing dua balapan.
Jika Leclerc sudah terikat kontrak panjang dengan Ferrari, lain halnya dengan Verstappen yang cuma menyisakan satu tahun lagi kontraknya dengan Red Bull sampai 2020.
Jos Verstappen, sang ayah, menyatakan bahwa segalanya terbuka untuk 2021.
"Yang paling penting adalah kami mendapatkan kendaraan yang membuat Max bisa bersaing untuk juara," kata Jos kepada Ziggo Sports dalam laman PlanetF1.com.
Namun, yang disebut-sebut kandidat terkuat yang bisa mendapatkan tanda tangan Max adalah Mercedes karena Jos sang ayah dekat dengan bos Mercedes, Toto Wolff.
Ferrari sendiri tak mau terlalu banyak pebalap nomor satu dalam timnya, seraya menunjuk masa ketika tim ini diperkuat Michael Schumacher, Rubens Barrichello dan Felipe Massa pada saat bersamaan.
"Saya kira kami harus punya pebalap pertama yang hebat dan pebalap lainnya yang bisa memenangkan lomba dan mencetak poin. Seperti (Lewis) Hamilton dan (Valtteri) Bottas (di Mercedes)," kata Binotto dalam laman planetf1.com.
"Dua pebalap bergabung bersama seperti Max dan Charles menciptakan kesulitan bagi manajemen tim," tutup dia.
Berita Terkait
Jerman pesta gol ke gawang Bosnia-Herzegovina tanpa balas
Minggu, 17 November 2024 16:50 Wib
Specs dan Piero Indonesia rilis lini produk musim panas 2025
Sabtu, 16 November 2024 22:05 Wib
Pecco amankan pole position GP Barcelona
Sabtu, 16 November 2024 22:02 Wib
Semua kiper Persib Bandung siap diturunkan pada laga kontra Borneo
Sabtu, 16 November 2024 21:57 Wib
Ronaldo doakan Amorim sukses di MU
Sabtu, 16 November 2024 21:51 Wib
Erick isyaratkan PSSI segera proses naturalisasi Ole Romeny
Sabtu, 16 November 2024 21:49 Wib
Gregoria tak menyangka masuk final di Kumamoto Masters 2024
Sabtu, 16 November 2024 20:54 Wib
Jonatan telan kekalahan di semifinal Kumamoto Masters
Sabtu, 16 November 2024 20:50 Wib