Kapal penumpang Aksar Saputra-08 tabrak gapura Pelabuhan Raha, diduga nakoda mengantuk

id Kapal penumpang Aksar Saputra,Pelabuhan Raha,Kendari,Kapal penumpang Aksar Saputra-08 , pelabuhan Kendari ,tabrak gapura

Kapal penumpang Aksar Saputra-08 tabrak gapura Pelabuhan Raha, diduga nakoda mengantuk

Kondisi gapura di pelabuhan kota Raha akibat insiden kapal penumpang Aksar Saputra-08 yang menambrak saat akan berlabuh di pelabuhan itu Kamis dini hari. (Foto ANTARA/Azis Senong)

Kendari (ANTARA) - Diduga nakhoda mengantuk, kapal penumpang Aksar Saputra-08 yang berlayar setiap malam dari pelabuhan Kendari menuju Raha menabrak gapura ruang tunggu di pelabuhan Raha Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis dini hari.

Keterangan dari nakoda kapal Aksar Saputra-08, Rian kepada sejumlah awak media mengungkapkan, kecelakaan yang terjadi diakibatkan handel kemudi atrek pada kapal tak berfungsi dan sedikit mengantuk, sehingga kapal terus melaju saat akan diberhentikan yang mengakibatkan menabrak gapura di pelabuhan.

Untuk diketahui, kapal yang berangkat malam dari pelabuhan Kendari pada pukul 22.00 Wita dan biasanya tiba di pelabuhan Raha sekitar pukul 04.00 Wita atau menempuh waktu sekitar 5-6 jam bila dalam kondisi cuaca normal.

Tak ada korban dalam peristiwa kecelakaan kapal yang menabrak gapura di pelabuhan kota Raha itu, namun berdasarkan keterangan beberapa saksi mata di pelabuhan itu, penumpang yang ada diatas kapal itu ada yang berteriak histeris dan kaget atas peristiwa tersebut.
Kapal penumpang Aksar Saputra-08 dengan rute Kendari-Raha menambrak gapura di pelabuhan Kota Raha, Kamis (28/5) dini hari. (Foto ANTARA/Azis Senong)

"Bersyukurlah, tak ada ada korban jiwa dalam kejadian ini, sementara kondisi kapal besi Aksar Saputra-08 hanya mengalami lecet pada bagian depan kapal itu," 'ujar Ayu salah seorang warga yang kebetulan berada di pelabuhan itu.

Menurut Ayu, dirinya hadir di pelabuhan kota Raha waktu setempat, karena ia datang untuk menjemput keluarganya yang datang dari Kendari pasca lebaran Idul Fitri 1441 hijriah.

Saksi mata lainnya yang juga petugas kesehatan pelabuhan yang melihat peristiwa tersebut sempat kaget, karena biasanya kapal sandar dengan baik, tiba-tiba meluncur menabrak gapura.

Hingga berita ini diturunkan, semua penumpang yang berdasarkan manifes berjumlah 99 orang itu, pagi harinya sudah dievakuasi oleh petugas di pelabuhan itu.