Legislator Kalteng: Warga Kobar usul alat pengolah pakan ikan

id Legislator Kalimantan Tengah, Maryani Sabran, DPRD Kalimantan Tengah, Kalimantan Tengah,DPRD Kalteng, Legislator Kalimantan Tengah, Anggota Komisi I

Legislator Kalteng: Warga Kobar usul alat pengolah pakan ikan

Anggota Kalimantan Tengah Maryani Sabran. ANTARA/HO-Dokumentasi Maryani Sabran

Palangka Raya (ANTARA) - Legislator Kalimantan Tengah Maryani Sabran mengaku ada menerima aspirasi maupun usulan dari sejumlah masyarakat, khususnya pembudidaya ikan di Kabupaten Kotawaringin Barat, agar dibantu alat pengolah pakan ikan demi mengurangi biaya pakan dan meningkatkan hasil panen.

Usulan itu karena pakan ikan mayoritas berasal atau didatangkan dari luar Kobar sehingga membuat harganya menjadi relatif mahal, kata Maryani di Palangka Raya, kemarin.

"Saya akan sampaikan dan perjuangkan ke pemerintah provinsi, agar usulan pembudidaya ikan itu bisa direalisasikan," ucapnya.

Selain dari pemerintah provinsi, lanjut dia, usulan pembuatan pakan ikan akan diupayakan melalui dana aspirasi DPRD Kalteng. Sebab, usulan itu benar-benar dibutuhkan sekaligus sebagai upaya meningkatkan produksi ikan di provinsi ini, terkhusus di Kobar.

"Nanti saya upayakan membantu melalui dana aspirasi kepada masyarakat atau kelompok pembudidaya ikan yang berada di Mendawai Seberang, Kobar," kata Maryani.

Menurut wakil rakyat Kalteng dari daerah pemilihan III meliputi Kabupaten Kotawaringin Barat, Lamandau dan Sukamara itu, potensi perikanan di sejumlah desa dan kelurahan di Kobar, sangat menjanjidikan dan besar apabila dioptimalkan.

Dia mengatakan pemerintah perlu juga memberikan pembekalan keterampilan kepada para pembudidaya ikan di provinsi ini, terkhusus di Kobar. Keterampilan tersebut bisa juga diberikan dengan mengadakan studi atau kaji banding ke luar daerah.

Baca juga: DPRD Kalteng minta tarif PCR diawasi secara ketat

"Kita cari daerah di Indonesia yang sudah sukses dan moderen dalam membudidayakan ikan. Baru kita ajak kelompok tani pembudidaya ikan di Kalteng belajar ke sana. Jadi, keterampilan membudaya ikan lebih meningkat," kata Maryani.

Anggota Komisi II bidang Sumber Daya Alam (SDA) DPRD Kalteng itu menegaskan bahwa dirinya sejak dilantik, telah berkomitmen akan membantu masyarakat memperjuangkan aspirasi dan usulan semaksimalnya.

"Saya siap membantu memperjuangkan aspirasi mereka, agar kedepan kelompok tani bisa berkembang dan lebih sejahtera lagi," demikian Maryani.

Baca juga: Optimalkan vaksinasi, DPRD Kalteng minta koordinasi lebih ditingkatkan