Peserta didik di Palangka Raya waspadai penyakit saat peralihan musim

id Disdik kota Palangka Raya,Kalteng,Palangka Raya ,Peralihan Musim ,ISPA

Peserta didik di Palangka Raya waspadai penyakit saat peralihan musim

Peserta didik di salah satu sekolah yang ada di Palangka Raya melaksanakan kegiatan di halaman sekolahnya. ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya, Aprae Vico Ranan meminta kepada seluruh peserta didik di tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit yang sering muncul selama peralihan musim.

"Saat ini kita sedang memasuki musim kemarau, meskipun hujan dengan intensitas sedang masih terjadi. Kondisi ini biasanya memicu timbulnya penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA)," kata Vico di Palangka Raya, Jumat.

Menurutnya, penyakit ISPA sering kali menyerang saat peralihan musim, sehingga perlu upaya pencegahan yang maksimal, terutama di kalangan pelajar sekolah.

Vico juga menyarankan, para pelajar agar untuk selalu memperhatikan pola makan dan memperbanyak konsumsi buah serta vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh mereka dalam kondisi cuaca seperti ini.

"Penting bagi para pelajar kita untuk menjaga kesehatan tubuh mereka dengan asupan makanan yang sehat, terutama buah-buahan dan vitamin yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh," ucapnya.

Orang nomor dua di lingkup Disdik Kota Palangka Raya itu juga mengingatkan, agar para guru dan orang tua untuk terus memantau kesehatan anak-anak dan memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga kebersihan diri serta lingkungan sekitar.

"Kami berharap dengan langkah-langkah pencegahan ini, para peserta didik dapat terhindar dari penyakit ISPA dan tetap dapat menjalani kegiatan belajar dengan optimal,"bebernya.

Dia juga menambahkan, selain peserta didik para tenaga pengajar di sekolah-sekolah juga wajib menjaga kesehatannya. Sebab, sama saja apabila gurunya sakit maka proses belajar mengajar peserta didik juga akan terganggu.

"Semoga saja para tenaga pengajar selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugasnya sebagai guru di sekolah yang selama ini menjadi tanggung jawabnya," demikian Vico.