Pemkab Kapuas evaluasi kinerja OPD untuk tingkatkan pelayanan publik

id Pemkab Kapuas evaluasi kinerja OPD untuk tingkatkan pelayanan publik, kalteng, Kapuas, pemkab Kapuas, pelayanan publik

Pemkab Kapuas evaluasi kinerja OPD untuk tingkatkan pelayanan publik

Penjabat Bupati Kapuas, Darliansjah memimpin Rakor Evaluasi Capaian Kinerja OPD lingkup Pemkab Kapuas di ruang rapat Rujab Bupati Kapuas, Senin (9/9/2024). ANTARA/HO-Diskominfosantik Kapuas

Kuala Kapuas (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, melakukan evaluasi kinerja organisasi perangkat daerah (OPD) setempat, sebagai bagian dari upaya peningkatan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik di daerah itu.

“Pentingnya evaluasi kinerja OPD sebagai langkah strategis dalam mewujudkan pemerintahan yang responsif dan akuntabel,” kata Penjabat Bupati Kapuas, Darliansjah saat memimpin rapat koordinasi di di ruang rapat rumah jabatan Bupati Kapuas, Senin.

Orang nomor satu di kabupaten ini, juga memberikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras seluruh OPD di daerah setempat dalam menjalankan tugasnya. Tentunya kinerja itu harus terus ditingkatkan untuk memenuhi harapan masyarakat terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik.

"Terima kasih atas kerja keras seluruh perangkat daerah bersama jajaran pegawai Pemkab Kapuas, yang terus mengoptimalkan kinerja sehingga segala program kerja dan target realisasi dapat terlaksana dengan baik," katanya.

Darliansjah berharap kepada seluruh perangkat daerah agar senantiasa siap dan proaktif membenahi seluruh program yang belum berjalan.

Baca juga: Pemkab Kapuas komitmen junjung tinggi netralitas ASN

"Seluruh perangkat daerah telah melaksanakan tugas dan fungsi dengan baik. Ke depannya agar terus meningkatkan kinerja yang tepat sasaran dan berorientasi hasil di bawah tata kelola pemerintahan yang baik, teruslah berinovasi demi kemajuan dan kesejahteraan Kabupaten Kapuas," pesannya.

Dengan semangat sinergi dan kolaborasi, diharapkan hasil evaluasi ini dapat memberikan dampak positif bagi penyelenggaraan pemerintahan di kabupaten setempat.

Rapat koordinasi ini menjadi forum interaktif antara penjabat bupati, sekretaris daerah, asisten I, II, dan III, kepala badan, kepala dinas, sekretaris badan/dinas dan kepala bagian lingkup Sekretariat daerah Kabupaten Kapuas, untuk membahas capaian, hambatan, serta rencana perbaikan.

“Evaluasi ini diharapkan dapat menjadi dasar untuk perbaikan terus-menerus demi memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat Kabupaten Kapuas,” demikian Darliansjah.

Setelah selesai rakor, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) kepada Pemkab Kapuas, atas dukungan, komitmen, inovasi, dan konsistensi dalam mengimplementasikan aplikasi Srikandi pada pemerintah daerah di wilayah Pembinaan Kearsipan Daerah I yang diterima oleh Penjabat Bupati Darliansjah.

Baca juga: Seorang korban insiden sampan karam di Kapuas ditemukan meninggal

Baca juga: Dekralasi Wiyatno-Dodo dibanjiri ribuan warga Kapuas

Baca juga: Berhasil turunkan angka stunting, Pemkab Kapuas diminta tingkatkan sinergi