PKK Kalteng bina perajin anyaman rotan pedalaman Barut

id PKK Barut,PKK Kalteng,rotan,anyaman rotan,produk rotan,Kecamatan Gunung Purei,PKK Kalteng bina perajin anyaman rotan pedalaman Barut

PKK Kalteng bina perajin anyaman rotan pedalaman Barut

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara Hj Sri Hidayati memperlihatkan anyaman rotan hasil produk perajin warga Kecamatan Gunung Purei. (Foto Dinas Kominfo dan Persandian Barut)

Muara Teweh (Antaranews Kalteng) -Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantn Tengah melakukan pembinaan terhadap perajin anyaman rotan di Desa Tambaba, Baok, Payang dan Lampeong Kecamatan Gunung Purei Kabupaten Barito Utara.

"Perajin anyaman rotan berterima kasih kepada Tim Penggerak PKK Kalteng mengadakan pembinaan pengrajin rotan di sejumlah desa sentra indrustri kerajinan anyaman rotan di Kecamatan Gunung Purei," kata Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara Hj Sri Hidayati Nadalsyah di Desa Lameong Kecamatan Gunung Purei, Sabtu.

Menurut Sri Hidayati, Kecamatan Gunung Purei termasuk salah satu penghasil rotan yang berkualitas bagus di Kalteng.

Rotan dan Karet adalah dua komiditas paling akrab di Kalteng sebagai penyangga ekonomi keluarga dan masyarakat, dan ayaman rotan termasuk produk unggulan kerajinan di Kabupaten Barito Utara.

"Untuk kualitas dan desain perlu terus di tingkatkan serta keterampilan pengrajin pun perlu dikembangkan agar anyaman rotan kita dapat bersaing," katanya.

Sri Hidayati mengharapkan anyaman rotan menjadi usaha kerajinan yang didukung oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, Dekranasda, Tim Penggerak PKK dan bekerja sama dengan pihak pengusahan maupun perbankan.

Selain itu pemberdayaan masyarakat adalah proses pembangunan dimana masyarakat berinisiatif untuk memulai proses kegiatan sosial untuk memperbaiki situasi dan kondisi diri sendiri.

"Pemberdayaan masyarakat hanya bisa terjadi apabila masyarakat itu sendiri ikut pula berpartisipasi," kata Sri Hidayati yang juga istri Bupati Barito Utara Nadalsyah ini.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng Yulistra Ivo Azhari Sugianto Sabran dalam sambutan yang dibacakan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng Hj Agustina Ningsih Habib Said Ismail mengatakan Tim Penggerak PKK Provinsi Kalteng berkeinginan membantu para perajin di desa-desa Kecamatan Gunung Purei untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan agar dapat meningkatkan kualitas dari hasil anyamannya.

Kecamatan Gunung Purei merupakan kecamatan paling pedalaman di Kabupaten Barito Utara dan berbatasan dengan Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur.