Akun resmi @oppo mengunggah video berdurasi 3 detik menampilkan kamera pop-up, atau kamera geser yang akan muncul ketika membuka aplikasi kamera. OPPO merancang model pop-up ini hanya untuk kamera depan, bentuk rancangannya lebih mirip dengan Vivo NEX dibandingkan dengan kamera geser OPPO Find X.
OPPO@oppoF Series upgraded,
279
in more ways than one. #OPPOF11Pro coming soon.
46 people are talking about this
Twitter Ads info and privacy
Laman GSM Arena menulis, meski rancangannya mirip Vivo, namun kamera pop-up F11 Pro terletak di tengah.
OPPO menyematkan kamera ganda di belakang, dikabarkan kamera utama sebesar 48MP menggunakan antara sensor Samsung GM1 atau Sony IMX586.
Pemindai sidik jari F11 Pro juga terletak di belakang.
OPPO belum memberi tahu kapan mereka akan meluncurkan ponsel ini, dalam cuitan tersebut, mereka hanya menuliskan "segera".