Pemkab Bartim diminta perjuangkan anggaran peningkatan kesejahteraan masyarakat

id Pemkab Barito Timur diminta perjuangkan anggaran peningkatan kesejahteraan masyarakat,Bartim,DPRD,Depe,Anggaran

Pemkab Bartim diminta perjuangkan anggaran peningkatan kesejahteraan masyarakat

Ketua Komisi III DPRD Barito Timur Depe. (Foto Antara Kalteng/Habibullah)

Tamiang Layang (ANTARA) - Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur Kalimantan Tengah meminta pemerintah setempat bekerja lebih keras mendapatkan anggaran dari pemerintah pusat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program kerakyatan.

Ketua Komisi III DPRD Barito Timur mengatakan, jika mengandalkan anggaran daerah saja maka tidak akan mencukupi. Itu karena keterbatasan anggaran yang dimiliki daerah saat ini.

"Peluang mendapatkan sejumlah anggaran dari pemerintah pusat untuk mensejahterakan masyarakat itu ada, tinggal bagaimana pemerintah daerah memperjuangkannya secara optimal," kata Depe di Tamiang Layang, Senin.

Menurutnya, anggaran untuk kesejahteraan masyarakat yang melekat pada Dinas Sosial Barito Timur untuk mengurusi semua bidang, masih minim jika dibandingkan dengan daerah lain.

Dijelaskan Depe, pertengahan Mei lalu pihaknya telah melaksanakan studi komparasi ke Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Selatan terkait pelaksanaan program kesejahteraan masyarakat. Hasilnya bisa ditiru dan diterapkan di BaritoTimur.

Ada beberapa poin informasi yang sangat penting yakni terkait anggaran Dinas Sosial yang meningkat secara signifikan dari Rp7 miliar hingga mencapai Rp32 miliar per tahun untuk menangani 26 program terkait kesejahteraan masyarakat.

Menurut politisi Partai Demokrat itu, urusan sosial kemasyarakatan memang berdampak besar terhadap kesejahteraan seperti penanganan orang terlantar, pekerja seks komersial, pemberdayaan UMKM, maupun, perhatian terhadap adat misalkan komunitas adat terpencil.

Untuk menangani semua program tersebut memang memerlukan dana anggaran yang besar. Jika anggaran daerah tidak bisa maksimal, maka anggaran dari pemerintah pusat bisa dijadikan alternatif peluang dalam mensejahterakan masyarakat.

Depe juga berharap pemerintah daerah bisa memanfaatkan memaksimalkan pendapatan dari dana corporate social responsibility (CSR) dalam menangani program kesejahteraan sosial.

"Hal ini sejalan dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Barito Timur periode 2018-2023 yakni mewujudkan masyarakat sehat, cerdas dan sejahtera melalui pemerintahan yang amanah," demikian Depe.