Marquez dikalahkan Quartararo di sesi pemanasan GP Catalunya

id Marquez,quartararo,gp pemanasan catalunya

Marquez dikalahkan Quartararo di sesi pemanasan GP Catalunya

Marc Marquez (AFP/Mohd Rasfan)

Jakarta (ANTARA) - Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) mengalahkan Marc Marquez (Repsol Honda) di sesi pemanasan GP Catalunya, Minggu.

Pebalap asal Prancis itu mencetak waktu tercepat 1 menit 39,918 detik yang cukup untuk unggul 0,047 detik atas sang juara dunia asal Spanyol itu, demikian laman resmi MotoGP.

Dua pebalap itu akan start dari baris terdepan dengan Quartararo meraih pole position keduanya musim ini.

Aleix Espargaro dari Aprilia Racing Team Gresini menjadi yang tercepat ketiga di sesi pemanasan untuk finis 0,255 detik di belakang Quartararo.

Pebalap asal Spanyol itu memimpin dua kompatriot senegara lainnya, Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar), walaupun sempat terjatuh.

Viñales akan start dari P6 di balapan nanti setelah mendapatkan penalti mundur tiga posisi start karena dianggap menghalangi Quartararo dan Danilo Petrucci (Mission Winnow Ducati) di babak kualifikasi.

Rins akan start dari P8. Sementara Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) juga terjatuh di pemanasan namun dinyatkaan tidak cedera.

Enam belas pebalap terdepan dipisahkan 0,9 detik di sesi pemanasan Minggu siang. Sementara balapan MotoGP Catalunya akan dimulai pukul 19:00 WIB.