Rizky patahkan anggapan miring beratnya persaingan jadi perwira TNI

id Rizky patahkan anggapan miring beratnya persaingan jadi perwira TNI, Rizky Aulia Syachwani, akademi militer, Akmil, Sampit, Kotim, Kotawaringin Timur

Rizky patahkan anggapan miring beratnya persaingan jadi perwira TNI

Rizky Aulia Syachwani bersama kedua orangtuanya usai upacara Prasetya Perwira TNI di lapangan Akademi Militer, Magelang, Selasa (14/7/2020). ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi

Sampit (ANTARA) - Keberhasilan Rizky Aulia Syachwani, putri asal Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur,  Kalimantan Tengah,  lulus menjadi perwira TNI AD, bahkan dengan predikat cumlaude, sangat membanggakan daerah ini.

Selain menjadi pembuktian bahwa putra daerah ini juga mampu lulus dan berprestasi, ini juga sekaligus mematahkan anggapan miring tentang beratnya masuk Akademi Militer bagi pelajar daerah dan dari keluarga sederhana.

"Kalau dengar anak A ikut, anak ini ikut, agak khawatir juga awalnya. Tapi kami haqqul yaqin dan optimistis kalau Rizky bisa melewatinya. Alhamdulillah isu itu tidak terbukti. Anak kami membuktikannya murni dari hasil seleksi," kata Iqbal Syachwani dihubungi dari Sampit, Selasa.

Rizky Aulia Syachwani terlahir dari keluarga sederhana. Ayahnya Iqbal Syachwani berprofesi sebagai Pegawai Negeri Sipil, sedangkan Chorida merupakan seorang penjahit di Sampit. Rizky merupakan cucu wartawan senior H Anang Syachwani. 

Sebagai orangtua, Iqbal mengakui sempat waswas anaknya akan gagal masuk Akademi Militer. Maklum, selama ini masyarakat awam beranggapan sangat sulit masuk ke lembaga pendidikan pencetak perwira TNI itu karena saingannya berat lantaran mereka yang mendaftar umumnya berasal dari keluarga kaya dan anak pejabat.

Baca juga: Presiden lantik perwira TNI-Polri di Istana Negara

Namun tekad Rizky sangat kuat untuk masuk ke Akademi Militer sehingga kedua orangtua dan seluruh keluarganya pun akhirnya mendukung penuh. Mereka memberi dukungan moril dan mendoakan kesuksesan gadis kelahiran Sampit, 26 Juni 1996 itu.

Bayang-bayang kegagalan pasti ada. Apalagi gadis yang menyandang gelar Putri Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur dan Putri Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2013 dan anggota Paskibraka Kabupaten Kotawaringin Timur dan Paskibraka Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2013 ini pernah gagal di Akademi Kepolisian.

Baca juga: Lulusan Akmil ikuti Prasetya Perwira secara virtual

Ternyata tekad kuat Rizky dan doa seluruh orang yang menyayanginya dikabulkan Tuhan sehingga dia diterima di Akademi Militer. Bahkan setelah menempuh pendidikan sekitar empat tahun, gadis yang juga pernah meraih prestasi sebagai Duta Lingkungan Hidup Kabupaten Kotawaringin Timur tahun 2013, serta menjadi juara I melukis tingkat nasional tahun 2010 lalu ini ternyata mampu lulus dengan predikat cumlaude.

"Alhamdulillah sudah resmi menyandang pangkat Letnan Dua TNI," kata Chorida, sang ibu yang bersama suaminya hadir menyaksikan upacara Prasetya Perwira TNI di lapangan Akademi Militer, Magelang.

Pelantikan calon perwira remaja TNI Polri itu dipimpin langsung Presiden Joko Widodo dari Istana Negara secara virtual. Hanya peraih Adhy Makayasa yang dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, dan Polri yang dilantik langsung di Istana Negara.

Baca juga: Putri Pariwisata Kotim raih 'cumlaude' Akademi Militer

Tangis bahagia tak tertahan pasangan suami istri ini melihat pencapaian putri mereka. Apa yang diraih Rizky tidak hanya membahagiakan keluarga, tetapi juga membanggakan Kotawaringin Timur dan Kalimantan Tengah.

Mereka mendoakan sang anak mampu berkiprah dengan optimal sehingga bisa memberi manfaat bagi masyarakat, daerah dan bangsa ini melalui bidang pekerjaan yang digelutinya ini.

Sementara itu Rizky sebelumnya menyampaikan rasa syukurnya kepada Tuhan atas karunia besar ini. Dia juga menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada kedua orangtua, saudara, kerabat dan semua orang yang terus mendukung dan mendoakannya hingga saat ini.

"Alhamdulillah bisa membawa harum nama Kotawaringin Timur dan Kalimantan Tengah. Prestasi ini berkat dukungan serta doa orangtua, keluarga, dan masyarakat," kata Rizky.

Dia bertekad akan mengabdikan diri dan memberikan yang terbaik untuk bangsa ini. Dia juga memohon doa semua pihak agar dia bisa berbuat maksimal untuk Indonesia tercinta.
 

Baca juga: Disepakati tidak ada lagi izin reklame rokok di Kotim

Baca juga: Bupati tidak hadir, penandatanganan Raperda Pertanggungjawaban APBD Kotim ditunda