Pebalap se-Kalimantan ikuti Walikota Cup Exrider di Palangka Raya

id Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Walikota Cup Exrider Community Race 2020,Kota Palangka Raya,Kalteng,pebalap motor se-Kalimantan

Pebalap se-Kalimantan ikuti Walikota Cup Exrider di Palangka Raya

Pembalap yang mengikuti Wali Kota Cup Exrider Community Race 2020 yang digelar di sirkuit Sabaru Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah bersiap untuk memasuki sirkuit, Sabtu (7/11/2020). ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Sebanyak 174 pembalap Se-Kalimantan yang mengikuti kegiatan Walikota Cup Exrider Community Race 2020 di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, menampilkan mantan-mantan pembalap yang dulunya jaya di eranya.

Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kota Palangka Raya Ikhwanudin, Sabtu, mengatakan Walikota Exrider Community Race 2020 digelar tanpa ada penonton, sehingga gelaran tersebut berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Peserta memang dibatasi panitia, sekarang ada 174 pembalap yang akan mengikuti 13 kelas yang dipertandingkan," kata Ikhwanudin.

Dijelaskannya, untuk hari ini panitia ada empat kelas dalam babak penyisihan. Sedangkan besok akan dilaksanakan babak penyisihan dan final karena besok ada sembilan kelas yang akan dimainkan panitia.

"Selain tanpa penonton, panitia juga mengimbau kepada masyarakat bisa menonton balapan tersebut melalui siaran langsung Streaming di Diskominfo Kota Palangka Raya," bebernya.

Di lokasi yang sama, Ketua Panitia sekaligus Sekretaris Disparbudpora Kota Palangka Raya Adriani mengungkapkan, di babak penyisihan yang pada hari ini dilaksanakan di Sirkuit Sabaru dengan panjang 1.700 meter dan lebar delapan meter itu gelaran berjalan dengan lancar.

Baca juga: DPRD Palangka Raya minta Tim satgas tak 'kendor' tekan COVID-19

Walikota Cup Exrider Community Race 2020 ini bisa terselenggara dengan menggunakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran  (DPA) Perubahan 2020 Disparbudpora Kota Palangka Raya.

"Harapan kami dengan adanya kegiatan yang sudah terselenggara tersebut, bisa menghibur masyarakat dan kedepannya olahraga seperti ini bisa berkembang di daerah wilayah kita," tegasnya.

Dia menambahkan, di bulan Desember 2020 akan ada dua kegiatan serupa akan digelar. Maka dari itu para peserta yang ingin bergabung segera mempersiapkan diri pada event selanjutnya yang akan di gagas pada akhir tahun tersebut.

"Gelaran yang sama direncanakan digelar kembali pada akhir tahun ini," demikian Adriani.

Baca juga: Pemerintah Pusat diminta segera edarkan vaksin COVID-19 di Palangka Raya

Baca juga: OJK Kalteng dukung pemerintah putus mata rantai COVID-19