DPRD Barsel imbau masyarakat dukung program vaksinasi COVID-19

id DPRD Barsel imbau masyarakat dukung program vaksinasi COVID-19, Kalteng, barsel, Barito selatan

DPRD Barsel imbau masyarakat dukung program vaksinasi COVID-19

Ketua Komisi II DPRD Barito Selatan, Ensilawatika Wijaya saat diwawancarai di Buntok, Senin (5/4/2021). ANTARA/Bayu Ilmiawan

Kami mengimbau kepada masyarakat Barito Selatan mendukung program vaksinasi COVID-19 yang diprogramkan pemerintah pusat itu,
Buntok (ANTARA) - DPRD Barito Selatan, Kalimantan Tengah mengimbau masyarakat di wilayah setempat agar mendukung pelaksanaan program vaksinasi Corona Virus Disease-19 (COVID-19) agar penularan bisa dihentikan dan pandemi virus mematikan ini segera berakhir.

"Kami mengimbau kepada masyarakat Barito Selatan mendukung program vaksinasi COVID-19 yang diprogramkan pemerintah pusat itu," kata ketua Komisi II DPRD Barito Selatan, Ensilawatika Wijaya usai mengikuti vaksinasi tahap kedua bagi anggota DPRD setempat di Buntok, Senin.

Menurutnya, kegiatan program vaksinasi ini untuk meningkatkan imunitas tubuh dan merupakan upaya memutus mata rantai penularan COVID-19.

Untuk itu, politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Barito Selatan ini menyarankan agar masyarakat tidak takut untuk divaksin.

"Sebab dengan divaksinasi maka kita membantu untuk memutus mata rantai penularan COVID-19, apalagi vaksin yang diberikan ini gratis dari pemerintah. Diharapkan masyarakat mendukung program yang tujuannya untuk mengakhiri pandemi ini, agar ekonomi masyarakat bisa bangkit kembali," ucapnya.

Terkait suntik kedua vaksin yang dijalaninya, Ensilawatika Wijaya merasa efeknya biasa-biasa saja. Dia justru merasakan efek tersebut setelah mendapatkan suntikan vaksin pertama, yakni saat itu dia merasa badannya sempat terasa panas, namun sebentar saja, dan setelah itu suhu badan normal kembali seperti biasanya.

Baca juga: Sejumlah SMA sederajat di Barsel ujian sekolah tatap muka

Anggota DPRD dari Daerah Pemilihan II Barito Selatan itu mengimbau kepada seluruh masyarakat di kabupaten berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini agar jangan percaya dengan hoax yang disebar oknum yang tidak bertanggung jawab terkait dengan vaksinasi COVID-19 ini.

"Karena saya sudah divaksin dosis tahap kedua. Setelah divaksin dosis kedua biasa-biasa saja serta tidak ada efek samping dan malah badan saya menjadi sehat," terang Ensilawatika Wijaya.

Pantauan di lokasi kegiatan, vaksinasi yang dilaksanakan petugas dari Dinas Kesehatan tersebut berlangsung di ruang VIP DPRD Barito Selatan.

Dalam kegiatan tersebut diikuti sekitar 40 orang lebih yang terdiri dari anggota DPRD beserta Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai kontrak di lingkup Sekretariat DPRD setempat.

Baca juga: DPRD Barsel monitoring persiapan pembelajaran sistem tatap muka