Palangka Raya (ANTARA) - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Cabang Palangka Raya, Kalimantan Tengah, akan mengaet para kawula muda, komunitas pecinta kopi maupun masyarakat setempat untuk bisa bertransaksi secara digitalisasi melalui BRILian Corner.
"BRILian Corner Morning Call ini adalah salah satu kafe yang memiliki konsep dalam bertransaksi secara digitalisasi. Selain itu juga tempat saling sharing atau saling terpadu berkomunikasi antara masyarakat dengan pihak perbankan khususnya BRI," kata Pimpinan BRI Cabang Palangka Raya, Setyo Agung Yulianto saat didampingi Kepala OJK Kalteng Otto Fitriandy usai launching BRILian Corner Morning Call di Palangka Raya, Rabu (28/7) malam.
Setyo Agung menambahkan, walaupun usia BRI sudah 125 tahun, namun untuk BRILian Corner Morning Call sendiri tetap mengikuti tren perkembangan zaman dengan memiliki tempat yang cukup strategis, artsitik, interior yang cukup simpel hingga cat warna yang berkesan cerah ditambah lagi dengan lampu ala modern masa kini.
Baca juga: BRI Cabang Palangka Raya bagikan daging kurban 'door to door'
Hal tersebut dilakukan, kata Setyo Agung, sebagai salah satu daya tarik untuk mengaet para kawula muda, masyarakat hingga komunitas pencinta kopi yang ada di 'Kota Cantik' Palangka Raya.
"BRILian Corner Morning Call ini berkonsep secara digitalisasi. Bisa kita lihat dari menu sudah menggunakan kode barcode. Jadi bagi penikmat kopi disini tidak perlu lagi repot untuk memesan, namun sudah bisa melihat menu apa yang ingin dipesan. Dan yang paling penting lagi disini, yakni transaksinya tidak melakukan pembayaran secara tunai, semuanya dilakukan secara digital," ucap Setyo Agung.
Selain itu, taransaksi digital BRILian Corner Morning Call juga bisa menggunakan BRImo BRI, LinkAja BRI, QRIS BRI.
Baca juga: BRI LIFE Palangka Raya bayar klaim meninggal dunia senilai 600 juta
Baca juga: Cerita ibu rumah tangga yang sukses jadi agen BRILink di Palangka Raya
BRI juga berusaha sebagai pioner untuk menciptakan kafe secara digitalisasi. Dengan hadirnya BRILian Corner Morning Call ini juga sebagai implementasi laku pandai/epayment dalam transaksi UMKM hingga mendekatkan diri dengan masyarakat.
Setyo Agung mengungkapkan, kebijakan pembatasan sosial berskala besar akibat pandemi COVID-19 secara tidak langsung menyadarkan masyarakat untuk memilih bertransaksi menggunakan produk digital.
Baca juga: Pojok Mantri Desa BRI perkuat layanan UMKM di Palangka Raya
Peralihan tren masyarakat dalam memanfaatkan akses digital ini menjadi sebuah solusi BRI Palangka Raya untuk memberikan layanan kemudahan transaksi, salah satunya melalui BRILian Corner Morning Call.
Untuk lokasi BRILian Corner Morning Call sendiri berada di halaman kantor BRI Cabang Palangka Raya, yang beralamat di Jalan A Yani, dengan buka dari pukul 08.00 WIB - 20.00 WIB.
Baca juga: 6.000 UMKM di Palangka Raya terima BPUM
Baca juga: Dua nasabah BRI dapat mobil undian Simpedes
Baca juga: BRI Palangka Raya bagi-bagi masker untuk pedagang dan pengunjung Pasar Kahayan