Legislator Palangka Raya dorong pemkot gencarkan vaksin dosis penguat ke masyarakat

id Vaksin COVID-19,Palangka Raya,Kalteng,Vaksin Penguat,Booster,PAN Palangka Raya,Legislator Palangka Raya dorong pemkot gencarkan vaksin dosis penguat k

Legislator Palangka Raya dorong pemkot gencarkan vaksin dosis penguat ke masyarakat

Legislator Kota palangka Raya, Kalimantan Tengah Noorkhalis Ridha. ANTARA/Adi Wibowo        

Palangka Raya (ANTARA) - Legislator Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Noorkhalis Ridha terus mendorong pemerintah kota (pemkot) setempat untuk menggencarkan vaksin ketiga dosis atau penguat.

"Vaksin dosis penguat tersebut adalah salah satu upaya paling efektif untuk mencegah penyebaran COVID-19, paling tidak mengurangi risiko keparahan paparan wabah setempat," katanya di Palangka Raya, Jumat.

Menurutnya, memang pemkot setempat juga terus melakukan vaksin dosis penguat terhadap mereka yang sudah melaksanakan vaksin booster.

Melihat kondisi penyebaran virus yang terus meningkat setiap harinya, tentunya vaksinasi baik dari vaksin satu, dua, tiga hingga keempat seharusnya kembali digencarkan ke masyarakat.

"Apalagi saat ini di Palangka Raya, fasilitas kesehatan yang melayani penyuntikan vaksin COVID-19 juga sudah tidak sulit dicari. Bahkan syarat untuk mendapatkan layanan tersebut juga cukup mudah," ucapnya.

Noorkhalis Ridha yang juga menjabat sebagai Ketua dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Palangka Raya itu juga menyarankan kepada masyarakat, agar membiasakan pola hidup sehat dan bersih.

Dengan pola tersebut, tentunya juga salah satu cara mencegah agar daya tahan tubuh tidak mudah diserang virus yang bisa menyebabkan kita jatuh sakit.

"Mari kita biasakan pola hidup sehat, dengan pola hidup sehat paling tidak sekitar 70 persen kita bisa terhindar dari wabah yang dapat mengganggu stabilitas daya tahan tubuh kita. Apalagi masih banyak warga kita yang saat ini sudah terpapar wabah COVID-19 dan berobat untuk penyembuhan di fasilitas kesehatan yang ada di kota setempat," ucapnya.

Berdasarkan data sebaran COVID-19 Kalimantan Tengah, tepatnya pada tanggal 29 Juli 2022 konfirmasi ada di angka 18.130. Kemudian kasus aktif yang dirawat di rumah sakit berada di angka 43 orang, isolasi mandiri 164 plus empat orang.

Sedangkan angka kesembuhan yakni 17.373 plus 14 orang. Untuk warga yang meninggal dari pandemi COVID-19 berjumlah 550 orang.