Palangka Raya (ANTARA) - Wali Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Fairid Naparin mengajak masyarakat setepat untuk turut mengawasi seluruh program pembangunan baik program non fisik maupun proyek infrastruktur.
"Turut mengawasi program pembangunan termasuk bidang infrastruktur ini bertujuan agar seluruh pengerjaan proyek sesuai dengan perencanaannya dan kualitas sesuai yang ditargetkan," kata Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, Minggu.
Kepala daerah termuda di Provinsi Kalteng ini meyakini, jika masyarakat terlibat aktif dalam pengawasan proyek pembangunan infrastruktur di daerah maka kualitas infrastruktur tersebut akan sesuai ketentuan sehingga akan bertahan lama dan berkualitas sesuai yang ditetapkan.
"Pengawasan ini dilakukan agar kualitas pembangunan di daerah kita bagus dan bertahan bertahun-tahun. Jangan sampai karena kualitas kurang sesuai, proyek yang baru selesai justru rusak," kata Fairid.
Pria yang juga merupakan pembalap road race profesional itu menegaskan, dengan adanya ajakan mengawasi proyek pembangunan infrastruktur itu diharapkan juga akan menjadi perhatian dan didengar oleh para kontraktor yang mendapatkan pekerjaan tersebut.
Baca juga: Wali Kota Palangka Raya minta TPID optimalkan pengendalian inflasi
Fairid juga meminta pemborong yang tengah mengerjakan proyek infrastruktur melakukan kewajibannya dengan teliti dengan cermat dan berkualitas.
"Saat ini wilayah kita mulai diguyur hujan. Maka itu saya minta rekanan, pengawas dan konsultannya saling berkoordinasi agar kendala tersebut bisa teratasi dan pekerjaan selesai sesuai target," katanya.
Orang nomor satu di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya tersebut menjelaskan, untuk proyek-proyek pembangunan infrastruktur dan lainnya yang masuk pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) murni tidak ada hambatan.
"Saya juga sarankan para konsultan, pengawas dan rekanan untuk pandai-pandai membaca situasi serta kondisi cuaca, sehingga pekerjaan yang dilakukan tidak terhambat dengan adanya faktor alam seperti hujan yang sebentar lagi akan melanda wilayah Palangka Raya," katanya.
Baca juga: BPBD tangani 202,23 hektare lahan gambut terbakar di Palangka Raya
Baca juga: Pemkot Palangka Raya pantau kesehatan pengungsi korban kebakaran
Baca juga: Pemkot Palangka Raya pantau kesehatan pengungsi korban kebakaran
Berita Terkait
Pemkot Palangka Raya diminta terus gelar operasi pasar murah
Rabu, 18 Desember 2024 18:25 Wib
Selama 2024, DPRD Palangka Raya telah bahas 11 raperda
Rabu, 18 Desember 2024 18:17 Wib
KONI Palangka Raya siap cetak atlet melalui pembinaan terarah
Selasa, 17 Desember 2024 15:54 Wib
DPRD Kota Palangka Raya usulkan empat raperda
Selasa, 17 Desember 2024 12:28 Wib
Gugus Tugas KLA evaluasi pemenuhan hak anak di Kapuas
Senin, 16 Desember 2024 17:00 Wib
DPRD apresiasi kinerja Hera Nugrahayu tunaikan tugas penjabat wali kota
Kamis, 12 Desember 2024 13:21 Wib
Akhmad Husain gantikan Hera sebagai Pj Wali Kota Palangka Raya
Kamis, 12 Desember 2024 4:56 Wib
DPRD Palangka Raya minta integritas dan transparansi lebih dioptimalkan
Selasa, 10 Desember 2024 16:47 Wib