DMI Barsel tingkatkan kegiatan memakmurkan masjid

id DMI Barsel tingkatkan kegiatan memakmurkan masjid, kalteng, barsel, Barito Selatan, dewan Masjid Indonesia

DMI Barsel tingkatkan kegiatan memakmurkan masjid

Sekretaris DMI Kalimantan Tengah saat menyampaikan sambutan dalam kegiatan pembukaan rapat kerja DMI Barito Selatan, di Buntok, Minggu (22/10/2023). ANTARA/Bayu Ilmiawan

Buntok (ANTARA) - Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah melaksanakan rapat kerja guna menyusun program kerja yang akan dilaksanakan ke depannya, khususnya dalam hal mengajak masyarakat memakmurkan masjid.

Kegiatan yang dilaksanakan ini menindaklanjuti kesepakatan masing-masing pengurus DMI di tingkat kecamatan, Ketua DMI Barito Selatan, Rahmadi usai acara pembukaan rapat kerja di Buntok, Minggu

"Kegiatan yang dilaksanakan tersebut dalam upaya bersama-sama untuk memakmurkan masjid," katanya.

Ia berharap, melalui kegiatan yang dilaksanakan ini, sejumlah program yang telah disepakati dalam rapat kerja tersebut nantinya bisa terlaksana dengan baik sesuai dengan harapan bersama.

Sementara itu Sekretaris DMI Kalimantan Tengah, Suhardi pada kesempatan itu menyampaikan apresiasinya dan mendukung kegiatan rapat kerja yang dilaksanakan DMI Barito Selatan ini.

"Kegiatan yang dilaksanakan tersebut untuk menyusun, dan merumuskan serta menajamkan program kegiatan yang akan dilaksanakan DMI Barito Selatan," kata dia.

Baca juga: Hari Santri momentum merefleksikan peran jayakan negeri

Menurut dia, kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan konsolidasi guna mengaplikasikan pelaksanaan program, baik di tingkat kabupaten maupun kecamatan yang ada di daerah ini.

Dia menambahkan, keberadaan masjid mempunyai peran penting di masyarakat. Masjid bukan hanya digunakan untuk melaksanakan ibadah saja, akan tetapi dapat juga digunakan untuk kegiatan lainnya seperti untuk menambah ilmu pengetahuan terutama pengetahuan tentang ilmu agama Islam.

Ia juga berpesan agar seluruh pengurus DMI bisa berperan aktif dalam memakmurkan masjid, serta mampu menjaga soliditas dan kebersamaan seluruh anggota, sehingga ke depan mampu untuk melaksanakan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.

"Kita nantinya akan mengundang pengurus DMI kabupaten di Kalimantan Tengah ini untuk lebih menajamkan kembali program-program yang akan dilaksanakan," kata Suhardi yang juga anggota DPRD Kalimantan Tengah itu.

Rapat kerja tersebut dihadiri pengurus DMI enam kecamatan dan dalam kegiatan itu juga dilaksanakan paparan dengan narasumber Prof Nurmuslim.

Baca juga: Anggota DPRD Barsel ini nyatakan isu beredar terkait nilai tender proyek APBD 2023 hoaks

Baca juga: Pj Bupati minta masyarakat Barito Selatan jaga stabilitas politik jelang pemilu

Baca juga: Dislutkan Kalteng dampingi posyandu cegah stunting, kondisi anak asuh makin baik