Masyarakat Palangka Raya diminta aktif cegah penyebaran DBD

id DPRD Palangka Raya,Sigit Widodo ,DBD

Masyarakat Palangka Raya diminta aktif cegah penyebaran DBD

Legislator Kota Palangka Raya Sigit Widodo. ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Legislator Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Sigit Widodo minta masyarakat aktif dalam melakukan pencegahan penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD) di daerah setempat.

"Musim hujan sudah tiba, maka dari itu mari kita cegah penyebaran DBD yang bisa membahayakan kesehatan masyarakat Kota Palangka Raya," katanya di Palangka Raya, Selasa.

Sigit menuturkan, jangan sampai wabah tersebut berkembang di komplek pemukiman warga takutnya akan menjadi wabah yang sangat berbahaya bagi warga.

Dengan berbagai melakukan upaya pencegahan tentunya akan lebih baik, sehingga persoalan yang sama-sama dikhawatirkan tidak akan terjadi dan menimpa warga di daerah setempat.

"Yang jelas membiasakan pola hidup sehat harus dilaksanakan sehingga wabah DBD tidak bisa berkembang saat musim hujan seperti ini," bebernya.

Di lain pihak, Pemerintah di Kota Palangka Raya terutama pihak Kelurahan Langkai juga mengajak masyarakat setempat untuk turut aktif mengantisipasi penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD).

"Masyarakat agar selalu menerapkan 3M Plus atau menguras dan menutup tempat penampungan air, mengubur barang bekas. Plusnya, menggunakan berbagai anti nyamuk seperti larvasida atau abate," kata Lurah Langkai, Sri Wanti, di Palangka Raya Selasa.

Apalagi, lanjut dia, hingga saat ini ada 47 orang yang terindikasi DBD. Maka dari itu pihaknya terus melakukan pencegahan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk bersama memberantas DBD.

"Upaya pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dilakukan secara berkala. Selain itu warga bisa meminta larvasida atau abate di puskesmas terdekat, untuk dimanfaatkan dalam pencegahan DBD," demikian Sriwanti.