Absen tiga tahun, Osaka menangi pertandingan di Roma

id Naomi Osaka ,italian open,roma

Absen tiga tahun, Osaka menangi pertandingan di Roma

Petenis Jepang Naomi Osaka. ANTARA/AFP/Tiziana Fabi/aa.

Jakarta (ANTARA) - Naomi Osaka menandai kembalinya dia ke Italian Open untuk pertama kalinya sejak 2021 dengan kemenangan straight set atas Clara Burel di babak pertama pada Rabu (8/5) waktu setempat.


Mantan petenis peringkat satu dunia Osaka menang melawan lawannya yang berperingkat 45 asal Prancis itu dengan skor 7-6 (7/2), 6-1.

Itu adalah kemenangan pertama bagi petenis berusia 26 tahun tersebut melawan petenis peringkat 50 besar di lapangan tanah liat sejak mengalahkan Victoria Azarenka di French Open pada 2019.

Osaka, yang kini berada di peringkat 173 dunia setelah istirahat dari tur untuk melahirkan anak pertamanya, akan menghadapi unggulan ke-19 Marta Kostyuk dari Ukraina untuk memperebutkan tempat di babak ketiga.

Kostyuk, runner-up lapangan tanah liat di Stuttgart bulan lalu, kalah dari Osaka dalam satu-satunya pertemuan mereka sebelumnya, dalam tiga set di US Open 2020.

Osaka memastikan kemenangan pada babak pertama di Roma dalam 84 menit, menyelesaikan dengan 27 winner, termasuk delapan ace, dan mematahkan servis sebanyak empat kali.

"Saya pikir set pertama sangat sulit. Saya sangat senang bisa menutupnya dalam dua set," kata Osaka setelah kemenangan keduanya di lapangan tanah liat Eropa musim ini, dikutip dari AFP, Kamis.

"Secara keseluruhan saya pikir secara mental saya berusaha untuk tetap sekuat yang saya bisa, jadi saya sangat senang dengan hal itu."

"Saya unggul 5-3, melakukan servis untuk set tersebut dan saya kalah (permainan). Namun mampu bertahan dan akhirnya menutupnya sesuai keinginan saya adalah sesuatu yang sangat saya banggakan pada diri saya sendiri," ujar bintang tenis asal Jepang itu.

"Saya jelas bermain jauh lebih baik pada set kedua. Saya berharap ketika saya memainkan pertandingan saya besok, saya ingin belajar dari kesalahan yang saya lakukan hari ini."