Calvin Verdonk berharap segera menjadi WNI

id Calvin Verdonk ,wni,kualifikasi,piala dunia 2026,belanda

Calvin Verdonk berharap segera menjadi WNI

Calon pemain Indonesia Calvin Verdonk saat mengikuti latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat pagi (31/5/2024). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

Jakarta (ANTARA) - Calon pemain Indonesia Calvin Verdonk mengatakan bahwa ia sangat berharap segera menyelesaikan proses perpindahannya dari warga Belanda menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).


Verdonk yang mengikuti latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada hari ini Jumat pagi mengatakan hal ini agar ia dapat tampil membela Garuda pada dua laga penutup putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Irak dan Filipina.

Dua laga yang dimainkan di Stadion Utama GBK, Jakarta itu, Indonesia pertama kali akan menjamu Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni.

"Harapan saya mereka bisa menyelesaikannya secepat mungkin. Namun, kita perlu menunggu dan menanti apa yang akan terjadi nanti," kata Verdonk saat ditemui ANTARA setelah ia menyelesaikan latihannya pada hari ini.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama melalui Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji, Verdonk akan menjalani sidang Komisi X dan Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) untuk menjalani proses menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Senin (3/6) mendatang

Nantinya, setelah sidang Komisi X dan Komisi III DPR RI, rekomendasi persetujuan ini akan disampaikan dalam rapat paripurna DPR untuk diambil keputusan.

Setelah rapat paripurna, Verdonk akan menjalani sumpah di Kementerian Hukum dan HAM, dan kemudian akan mengurus kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga guna mendapatkan paspor.