3 Pasangan Bakal Calon Ini Jalani Tes Kesehatan

id Pilkada Barito Selatan, tiga pasang bakal calon, tes kesehatan, RSUD Jaraga sasameh, IDI Barsel, Ketua IDI Barsel dr Djulita Karnadia Palar

3 Pasangan Bakal Calon Ini Jalani Tes Kesehatan

3 pasangan bakal calon Bupati dan bakal calon wakil bupati (posisi didepan) berfoto bersama ketua dan Anggota KPU beserta IDI Barsel, di Buntok, Sabtu (24/9/2016). (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan)

Buntok (Antara Kalteng) - Tiga pasangan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, menjalani tes kesehatan di RSUD Jaraga Sasameh Buntok.

Pasangan bakal calon yang menjalani tes kesehatan itu yakni pasangan HM Farid Yusran - Sukanto, Eddy Raya Samsuri - Satya Titiek Atyani Djoedir dan Kisno Hadi- Rikkianor Rahman, demikian keterangan Minggu.

Ketiga pasangan bakal calon yang menjalani sejumlah tes kesehatan itu ditangani pihak Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Barsel selama dua hari semenjak hari Sabtu (24/9) hingga hari Minggu (25/9).

"Kita bersyukur pelaksanaan tes tersebut berjalan dengan baik dan lancar," kata Ketua IDI Barsel dr Djulita Karnadia Palar, usai pelaksanaan tes kesehatan bakal calon, di Buntok.

Ia mengatakan, pelaksanaan tes kesehatan terhadap tiga pasangan bakal calon ini dilaksanakan pihaknya selama dua hari yakni dari hari Sabtu (24/9) hingga hari Minggu (25/9).

"Pada hari Sabtu, kita melaksanakan tes psikiatri dan fsikologi yang pelaksanaannya hingga tengah malam dan pada hari kedua ini dilakukan pemeriksaan general check up," ucapnya.

Menurut dia, untuk bakal calon laki-laki menjalani tes kesehatannya sebanyak 14 tahapan, sedangkan bakal calon perempuan menjalani sebanyak 15 tahapan, karena ada pemeriksaan kebidanan dan kandungan.

Ia menjelaskan, adapun jenis pemeriksaan yang dijalani para bakal calon tersebut yakni pemeriksaan jantung, treadmil dan EKG, pemeriksaan X-ray Thorax.

Selain itu lanjut dia, pihaknya juga melakukan pemeriksaan neurologi, bedah, penyakit dalam, mata, THT serta pemeriksaan gigi dan mulut serta USG transvaginal bagi bakal calon wanita.

"Hasil pemeriksaan kesehatan bakal calon ini nantinya akan serahkan oleh pihak Rumah Sakit ke KPU Barsel dua hari sesudah dilaksanakannya pemeriksaan," demikian kata Djul Karnadia Palar yang akrab disapa dokter Djul itu.