Kecilkan pori-pori dengan masker ini

id pori pori,masker,wajah,alami,lidah buaya

Kecilkan pori-pori dengan masker ini

Ilustrasi (-)

Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Meskipun Anda memang tidak bisa mengubah ukuran pori-pori pada wajah, Anda bisa menyamarkannya dengan cara membersihkan segala kotoran dan minyak yang tersumbat. Hasilnya pun kulit Anda jadi mulus karena pori-pori yang tadinya terbuka lebar sekarang tampak lebih rata dan kecil. Untuk mendapatkan hasil tersebut, rawatlah wajah dengan masker natural dari bahan-bahan yang aman dan terjamin karena langsung dari alam. Inilah tiga masker alami yang bisa Anda coba untuk mengecilkan pori-pori wajah. Silakan pilih yang sesuai dengan tipe kulit Anda.  

1. Masker lidah buaya, timun, dan brown sugar
Kalau kulit wajah Anda sensitif tapi pori-pori tampak mengganggu, masker ini bisa jadi solusinya. Hancurkan timun sampai berbentuk seperti bubur. Siapkan lendir lidah buaya langsung dari daunnya. Banyaknya timun dan lidah buaya bisa disesuaikan sendiri atau ditakar dalam perbandingan 50:50. Campur keduanya dan tambahkan brown sugar (juga dikenal sebagai raw sugar atau gula tebu yang tidak diproses terlalu lama dan berwarna kecokelatan). Takaran untuk brown sugar bisa dikira-kira, sebaiknya hingga tekstur adonan timun dan lidah buaya jadi berpasir dan agak kasar. Oleskan pada wajah hingga merata sambil dipijat ringan. Diamkan selama 15-30 menit dan bilas bersih.

Timun dan lidah buaya berkhasiat sebagai astringen (zat yang mampu mengurangi keluarnya minyak dan menutup luka atau pori-pori) yang alami. Sementara itu, brown sugar berguna untuk mengangkat sel kulit mati, kotoran, dan sisa minyak yang menyumbat pori-pori. Masker ini tidak akan membuat kulit Anda kering karena timun dan lidah buaya bisa membantu menjaga kelembapan kulit.

2. Masker putih telur, madu, dan air lemon
Selain lezat untuk dikonsumsi, telur juga bisa menjadi masker wajah andalan. Pisahkan putih dan kuning telur. Kemudian kocok putih telur sampai berbuih. Campur satu sendok makan madu, putih telur, dan beberapa tetes perasan lemon sampai adonannya cukup kental dan baunya tak terlalu menyengat. Oleskan pada wajah dengan kuas hingga merata. Biarkan meresap selama setengah jam. Setelah itu, bilas dengan sabun wajah Anda hingga bersih.

Khasiat putih telur untuk mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori sudah dikenal sejak lama. Kandungan antibakteri alami dari madu dan air perasan lemon mampu membasmi jerawat, kotoran, dan bakteri yang bersarang pada pori-pori Anda. Anda yang punya kulit berminyak tak perlu khawatir karena madu baik untuk menyeimbangkan kadar minyak pada wajah.

3. Masker cuka apel, baking soda, dan tomat
Masker alami ini bisa Anda coba untuk menyamarkan pori-pori yang besar dan tidak rata. Akan tetapi, hati-hati kalau kulit Anda sensitif karena masker ini berisiko menimbulkan iritasi. Bahan-bahan yang perlu Anda siapkan untuk meracik masker ini adalah satu sendok makan cuka apel (apple cider vinegar), setengah cangkir bubuk baking soda, dan irisan tomat segar yang sudah dilumatkan. Campur semua bahan jadi adonan yang rata. Oleskan pada wajah dan diamkan selama kira-kira 20 menit. Setelah itu bilas hingga bersih.

Baking soda dan cuka apel ampuh untuk mengangkat sel kulit mati, kotoran, minyak berlebih, dan sisa-sisa racun yang menyumbat pori-pori. Dengan begitu, pori-pori Anda tak akan tampak membengkak lagi. Sementara itu, tomat berfungsi sebagai astringen alami yang baik untuk mengencangkan dan mencerahkan kulit.


sumber:hellosheat.com