Hari pertama masuk kantor, Bupati Lamandau disambut Adat Nota Garung

id kabupaten lamandau,bupati lamandau,wakil bupati lamandau,penyambutan adat,Kobat Tongang,Nota Garung Pantan

Hari pertama masuk kantor, Bupati Lamandau disambut Adat Nota Garung

Bupati Lamandau Hendra Lesmana (kiri) dan Wakil Bupati Riko Purwanto didampingi saat di sambut upacara adat Nota Garung Pantan, di Nanga Bulik, Kamis (27/9/18). (Foto Antara Kalteng/Koko Sulistyo)

terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah ikut mensukseskan Pilkada serentak di Kabupaten Lamandau sehingga perhelatan pesta demokrasi lima tahunan dapat berjalan lancar
Nanga Bulik (Antaranews Kalteng) - Hari pertama masuk kantor pasca dilantik menjadi Bupati Lamandau, Hendra Lesmana dan Wakilnya Riko Purwanto disambut dengan upacara adat Nota Garung Pantan dirangkai Kobat Tongang, Kamis.

Penyambutan secara adat tersebut memberikan makna sebagai harapan untuk memutus segala halangan dan rintangan bagi pejabat yang akan mulai bertugas di tempat yang baru.

Usai prosesi penyambutan secara adat, Bupati dan Wakil Bupati Lamandau langsung menghadiri kegiatan kenal pamit, di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Lantang Torang.

Hendra pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah ikut mensukseskan Pilkada serentak di Kabupaten Lamandau sehingga perhelatan pesta demokrasi lima tahunan dapat berjalan lancar.

"Tidak kalah penting, saya ucapkan juga terima kasih kepada HM Katma selaku Pj Bupati Lamandau yang berhasil menjadi jembatan estafet kepemimpinan dalam pemerintahan Lamandau selama dua bulan," kata Hendra.

Dia mengaku selama HM Katma F Dirun menjabat Pj Bupati Lamandau, proses pelaksanaan pemerintahan berjalan dengan baik, sesuai keinginan bersama dan aturan yang berlaku, sehingga apa yang sudah dikerjakan dapat bermanfaat bagi kemajuan pembangunan Kabupaten Lamandau serta seluruh lapisan masyarakat.

"Selama masa kepemimpinan beliau sebagai Pj proses pemerintahan dapat berjalan dengan baik, dengan apa yang sudah dilakukan dapat menjadi ladang ibadah dan mendapat balasan kebaikan dari Allah SWT," kata Hendra.

Kegiatan penyambutan Bupati Lamandau Hendra Lesmana dan Wakil Bupati Riko Purwanto dihadiri oleh pejabat teras Lamandau, diantaranya Pj Bupati HM Katma F Dirun, Sekda Lamandau, Arifin LP Umbing, serta unsur Forkopimda Kabupaten Lamandau. Usai kegiatan Bupati dan Wakil Bupati Lamandau segera menuju ruang kerja mereka dengan didampingi para pejabat.