Investor wajib bantu peningkatan pendidikan masyarakat Seruyan

id Investor wajib bantu peningkatan pendidikan masyarakat Seruyan,Unda,Universitas Darwan Ali,Pengusaha,CSR,Kuala Pembuang

Investor wajib bantu peningkatan pendidikan masyarakat Seruyan

Bupati Seruyan Yulhaidir (dua dari kanan) saat menghadiri Yudisium D-III Manajemen Informatika Fakultas Ilmu Komputer dan Reuni Akbar Universitas Darwan Ali di Kuala Pembuang, Sabtu (6/10/2018). (Foto Protokol Setda Seruyan)

Kuala Pembuang (Antaranews Kalteng) - Pelaku usaha yang ada di Kabupaten Seruyan Kalimantan Tengah, dituntut berkontribusi terhadap kemajuan dunia pendidikan dan peningkatan kualitas pendidikan masyarakat daerah setempat.

"Kemajuan dunia pendidikan bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah kabupaten, melainkan juga keterlibatan semua pihak, termasuk para investor," ungkap Bupati Seruyan Yulhaidir di Kuala Pembuang, Minggu.

Dia meminta program sosial yang dijalankan pihak perusahaan yaitu 'corporate social responsibility" atau CSR di bidang pendidikan harus lebih ditingkatkan. Harapannya agar keberadaan perusahaan dirasakan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

Salah satu yang menjadi perhatian Yulhaidir saat ini adalah memajukan dan mengembangkan perguruan tinggi yang ada di Seruyan yaitu Universitas Darwan Ali atau Unda.

Untuk dapat eksis dan berkembang, dia akan mengajak pelaku usaha yang ada di Seruyan untuk berkontribusi dalam pengembangan Unda.

"Saya akan mengajak para pelaku usaha yang ada di Seruyan, agar dapat berkontribusi secara nyata dalam pengembangan perguruan tinggi kebanggaan masyarakat ini," katanya.

Pengusaha atau investor di Seruyan diharapkan dapat menjalin kerja sama dalam rangka pengembangan serta peningkatan fasilitas penunjang pendidikan yang dimiliki Unda.

Masyarakat menginginkan perguruan tinggi yang ada di Seruyan mampu bersaing dan menjadi salah satu yang terbaik di Kalimantan Tengah, bahkan di tingkat nasional. Harapan ini hendaknya menjadi tujuan nyata untuk diwujudkan, bukan sebagai angan-angan semata.

Selain itu, menurutnya, keberadaan Unda yang ada di Kuala Pembuang harus mampu dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat. Untuk melanjutkan pendidikan usai lulus SMA sederajat, masyarakat Seruyan kini tidak harus selalu pergi ke luar daerah.

Pemerintah Kabupaten Seruyan ingin agar masyarakat mampu meningkatkan semangat belajar yang mereka miliki, sehingga tidak hanya berpuas diri menempuh pendidikan hingga jenjang SMA sederajat saja.

"Apalagi persaingan di dunia kerja terus mengalami peningkatan, sehingga sudah seharusnya masyarakat di Seruyan dapat berpacu dan meningkatkan kualitas yang dimiliki, agar tidak kalah bersaing dengan mereka yang berasal dari daerah lain," pungkasnya.