Danramil dan Babinsa di Bartim terus mengawal pencegahan COVID-19
Tamiang Layang (ANTARA) - Komandan Distrik Militer 1012 Buntok Letkol Inf Tuwadi mengaku telah mengintruksikan enam Komandan Komando Rayon Militer (Danramil), dan Babinsa yang ada di Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, untuk serius dan terus mengawal pencegahan penularan virus Corona atau COVID-19 .
"Pencegahan penularan COVID-19 di Bartim terus berlangsung mulai pekan lalu. Saat ini dilakukan penyemprotan desinfektan secara massal di Bartim dengan di bawah komando Perwira Penghubung Kodim 1012 Buntok Mayor R Hadi," kata Tuwadi melalui telepon seluler di Tamiang Layang, Kamis.
Menurutnya, pencegahan dilakukan bersama dengan unsur pemerintahan kecamatan dan polsek, dimulai dengan mensosialisasikan ke desa-desa tentang pola hidup bersih dan sehat, mengikuti anjuran pembatasan sosial dan mengurangi bersentuhan fisik serta mencuci tangan secara benar.
Sosialisasi dilakukan dengan memasang spanduk hingga menggunakan pengeras suara mengunjungi tempat keramaian seperti pasar dan berkeliling ke desa-desa untuk menyampaikan himbauan pemerintah terkai COVID-19.
Baca juga: Bupati perintahkan seluruh fasilitas umum di Bartim disemprot desinfektan
Selain itu, Danramil dan anggota Babinsa melakukan penyemprotan cairan desinfektan ke rumah ibadah yang ada di wilayah kerja masing-masing di Bartim, yakni Koramil Bambulung, Koramil Ampah, Koramil Tamiang Layang, Koramil Pasar Panas, Koramil Bentot dan Koramil Hayaping.
"Hari ini, seluruh anggota Koramil ikut serta dalam penyemprotan cairan desinfektan massal ke fasilitas umum dan perkantoran. Besok dilanjutkan kembali penyemprotannya sesuai arahan dari Gugus Tugas COVID-19 Bartim," kata Tuwadi.
Lulusan Akabri tahun 2000 itu menambahkan, melalui unsur musyawarah pimpinan kecamatan (Muspika), seluruh Danramil dan anggota Babinsa diminta meningkatkan kesadaran warga agar tidak melakukan kegiatan yang tidak penting di luar rumah masing-masing, serta melakukan patroli pada jam malam.
Ditegaskan Tuwadi, seluruh personil TNI yang ada di Kabupaten Bartim dalam kondisi siap dan siaga mengawal pencegahan penularan COVID-19, bersinergi dengan Gugus Tugas COVID-19 Bartim.
Baca juga: Dinsos Barito Timur terpaksa tunda finalisasi DTKS
Baca juga: Bartim buka layanan pembuatan dokumen kependudukan melalui whatsapp
Baca juga: Rutan Tamiang Layang batasi pembesuk cegah penularan COVID-19
"Pencegahan penularan COVID-19 di Bartim terus berlangsung mulai pekan lalu. Saat ini dilakukan penyemprotan desinfektan secara massal di Bartim dengan di bawah komando Perwira Penghubung Kodim 1012 Buntok Mayor R Hadi," kata Tuwadi melalui telepon seluler di Tamiang Layang, Kamis.
Menurutnya, pencegahan dilakukan bersama dengan unsur pemerintahan kecamatan dan polsek, dimulai dengan mensosialisasikan ke desa-desa tentang pola hidup bersih dan sehat, mengikuti anjuran pembatasan sosial dan mengurangi bersentuhan fisik serta mencuci tangan secara benar.
Sosialisasi dilakukan dengan memasang spanduk hingga menggunakan pengeras suara mengunjungi tempat keramaian seperti pasar dan berkeliling ke desa-desa untuk menyampaikan himbauan pemerintah terkai COVID-19.
Baca juga: Bupati perintahkan seluruh fasilitas umum di Bartim disemprot desinfektan
Selain itu, Danramil dan anggota Babinsa melakukan penyemprotan cairan desinfektan ke rumah ibadah yang ada di wilayah kerja masing-masing di Bartim, yakni Koramil Bambulung, Koramil Ampah, Koramil Tamiang Layang, Koramil Pasar Panas, Koramil Bentot dan Koramil Hayaping.
"Hari ini, seluruh anggota Koramil ikut serta dalam penyemprotan cairan desinfektan massal ke fasilitas umum dan perkantoran. Besok dilanjutkan kembali penyemprotannya sesuai arahan dari Gugus Tugas COVID-19 Bartim," kata Tuwadi.
Lulusan Akabri tahun 2000 itu menambahkan, melalui unsur musyawarah pimpinan kecamatan (Muspika), seluruh Danramil dan anggota Babinsa diminta meningkatkan kesadaran warga agar tidak melakukan kegiatan yang tidak penting di luar rumah masing-masing, serta melakukan patroli pada jam malam.
Ditegaskan Tuwadi, seluruh personil TNI yang ada di Kabupaten Bartim dalam kondisi siap dan siaga mengawal pencegahan penularan COVID-19, bersinergi dengan Gugus Tugas COVID-19 Bartim.
Baca juga: Dinsos Barito Timur terpaksa tunda finalisasi DTKS
Baca juga: Bartim buka layanan pembuatan dokumen kependudukan melalui whatsapp
Baca juga: Rutan Tamiang Layang batasi pembesuk cegah penularan COVID-19