Sugianto Sabran kukuhkan tim kampanye di Seruyan

id Pemkab seruyan, seruyan, kuala pembuang, sugianto sabran, sugianto-edy, pilkada kalteng

Sugianto Sabran kukuhkan tim kampanye di Seruyan

Calon Gubernur Kalimantan Trngah Sugianto Sabran menyampaikan sambutan setelah mengukuhkan tim kampanye Seruyan, di Kuala Pembuang, Jumat (16/10/2020). (ANTARA/Radianor)

Kuala Pembuang (ANTARA) - Calon Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengukuhkan tim kampanye pilkada Kalteng 2020 di wilayah Kabupaten Seruyan.

“Saya yakin dan percaya tim kampanye ini bisa bekerja sama dan bahu-membahu, sehingga membawa kemenangan serta melanjutkan kembali pembangunan di Kalteng,” kata Sugianto saat menyampaikan sambutan di Kuala Pembuang, Jumat. 

Melalui usaha maksimal, doa dan mempunyai solidaritas yang tinggi, maka apa yang diperjuangkan bisa diraih, serta melanjutkan pembangunan yang telah pihaknya rancang untuk menyejahterakan masyarakat. 

“Setelah dikukuhkannya tim kampanye ini diharapkan kita solid bergerak, menyampaikan kepada masyarakat tentang capaian-capaian yang telah diraih, sehingga masyarakat tahu,” ungkapnya.

Ketua Tim Kampanye Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto-Edy di Seruyan, Argiansyah menyampaikan, pihaknya akan bekerja sesuai petunjuk tim pemenangan provinsi.

Selanjutnya yang perlu diterapkan adalah solidaritas tim agar tenaga yang ada dapat dimaksimalkan dengan baik.

“Apabila kita bekerja sama dan bersungguh-sungguh, saling mendukung, maka saya yakin dapat memenangkan paslon nomor urut dua. Jangan pernah menyerah dengan perjuangan kita,” harapnya.

Ia menambahkan, pihaknya menargetkan untuk kemenangan paslon Sugianto-Edy yakni 80 persen dan untuk mencapai hal tersebut maka perlu solidaritas tim kampanye agar capaian target yang telah ditentukan bisa diraih.

Untuk diketahui, jajaran tim kampanye paslon Sugianto-Edy, yakni sebagai sebagai Penasehat Yulhaidir, Ketua Argiansyah, Sekretaris Zuli Eko Prasetyo dan Bendahara M Aswin.