Kapuas terima 1.680 vaksin COVID-19

id Kapuas terima 1.680 vaksin COVID-19, Kapuas, vaksin

Kapuas terima 1.680 vaksin COVID-19

Vaksin COVID-19 telah tiba di gudang farmasi milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, yang berlokasi di Jalan Trans Kalimantan, Desa Pulau Telo Kecamatan Selat, Kota Kuala Kapuas, Sabtu (9/1/2021). ANTARA/All Ikhwan

Kuala KapuasĀ  (ANTARA) - Vaksin COVID-19 jenis Sinovac yang didistribusikan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, telah tiba di Kabupaten Kapuas, Sabtu (9/1) sekitar pukul 12.45 WIB.

"Hari ini Kabupaten Kapuas sudah menerima vaksin yang didistribusikan dari provinsi, sebanyak 42 kotak, masing-masing kotak isi 40, jadi total jumlah 1.680 vaksin," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, Apendi, usai menerima vaksin COVID-19 di Kuala Kapuas, Sabtu.

Selanjutnya, vaksin disimpan di 
gudang farmasi milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, yang berlokasi di Jalan Trans Kalimantan, Desa Pulau Telo Kecamatan Selat Kota Kuala Kapuas.

Untuk pelaksanaan selanjutnya, kata Apendi, pihaknya menunggu petunjuk lebih lanjut nantinya seperti apa.

"Yang pastinya vaksin ini kita simpan di gudang farmasi dulu, sambil menunggu petunjuk lebih lanjut," katanya.

Sementara itu, kedatangan vaksin COVID-19 jenis Sinovac ini, menggunakan mobil instalasi farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng, dengan dikawal ketat aparat dari Polda Kalteng. Vaksin tiba di gudang farmasi Kapuas, langsung disimpan di tempat yang sudah disiapkan.

Wakapolres Kapuas, Kompol Iqbal Sengaji, yang saat itu ikut serta dalam penerima kedatangan vaksin COVID-19 di daerah setempat mengatakan, bahwa pihaknya sudah menyiagakan sejumlah personel untuk pengamanan baik di lokasi penyimpanan vaksin maupun nantinya akan didistribusikan.

"Hari ini kita sama-sama mengetahui, bahwa vaksin untuk wilayah Kapuas sudah diterima. Kami dari Polres Kapuas sudah menyiagakan personel untuk pengamanan di lokasi penyimpanan," kata Wakapolres Kapuas, Kompol Iqbal Sengaji.

Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga sudah mendirikan Pos Pengamanan Vaksin COVID-19 di depan halaman gudang farmasi Kapuas tersebut.

"Ada personel yang menetap di sini, dibagi dua shift sesuai arahan petunjuk dari Polda dan ada yang sistem patroli dinamis. Dari sisi pengamanan, kami bisa pastikan aman dan kondusif, sampai nanti didistribusikan lagi," demikian Iqbal Sengaji.

Baca juga: Polda Kalteng kerahkan 420 personel kawal pendistribusian vaksin COVID-19