Jakarta (ANTARA) - Bagi para ibu menyusui (busui) yang hendak menjalankan ibadah puasa sebaiknya sangat memperhatikan asupan makanan dengan baik saat berbuka dan sahur.
"Ibu menyusui, apalagi jika bayi yang disusui sudah besar misalnya usia lima sampai delapan bulan, itu sebenarnya butuh banyak ASI. Maka ibu menyusui harus sangat memperhatikan asupan makanan dan minuman," kata dokter spesialis gizi klinis, Dr dr Luciana B Sutanto MS SpGK dalam siaran Instagram Ramadan Series "Happy at Home with Hometown" dikutip Senin.
Dokter Luciana menganjurkan agar produksi ASI tetap terpenuhi, ibu menyusui membutuhkan lebih dari kebutuhan asupan air putih delapan gelas air putih sehari.
"Idealnya habis menyusui minum segelas, itu di luar jadwal makan sehari tiga kali dan selingan makan sehari dua sampai tiga kali ya. Jadi ibu menyusui setiap habis makan wajib minum segelas, sehabis nyemil wajib minum segelas," kata President of Indonesian Nutrition Association (INA) tersebut.
Baca juga: Enam zat gizi penting yang harus dimiliki ibu menyusui
Hal tersebut tentu sulit dilakukan saat ibu menyusui menjalankan ibadah puasa, maka disarankan untuk memerah ASI saat malam hari.
"ASI perah segar bisa diberikan keesokan harinya kepada buah hati," kata dr Luciana.
Disarankan, ibu menyusui makan sesuai dengan panduan isi piringku yakni porsi makan yang dikonsumsi dalam satu piring terdiri dari 50 persen buah dan sayur, 50 persen sisanya terdiri dari karbohidrat dan protein.
"Kalau sudah memenuhi itu sebetulnya sudah cukup. Segelas susu bisa jadi tambahan pelengkap," kata dia.
Dr Luciana juga mengingatkan agar selama puasa Ramadhan tetap menjalankan hidup aktif dengan berolahraga. "Dianjurkan berolahraga aerobik seperti jalan kaki santai jelang puasa. Kalau mau yang high intensity bisa dilakukan setelah berbuka."
Hometown Dairy meluncurkan "Happy with Hometown Ramadan Series", sebuah diskusi daring yang membahas kebaikan susu Hometown Dairy bersama para ahli yang akan digelar setiap Sabtu sepanjang bulan Ramadhan.
Baca juga: Amankah vaksin COVID-19 untuk ibu hamil dan menyusui?
Baca juga: Benarkah makan pedas saat menyusui sebabkan anak diare?
Baca juga: Bolehkah ibu positif COVID-19 tetap menyusui?
Berita Terkait
Konvoi sambil bawa sajam, polisi amankan empat remaja
Sabtu, 25 Mei 2024 6:00 Wib
Ini tiga destinasi wisata sambil olahraga favorit yang sedang tren
Rabu, 6 September 2023 8:49 Wib
Aziz raih medali emas kickboxing sambil tahan batuk darah
Kamis, 18 Mei 2023 7:14 Wib
Psikolog : Jangan sediakan gawai di waktu anak makan
Selasa, 2 Agustus 2022 18:08 Wib
Sambil main handphone, seorang wisatawan tewas tersambar petir
Senin, 16 Mei 2022 11:08 Wib
Safari Ramadhan Bupati Kotim sambil serap aspirasi masyarakat
Jumat, 8 April 2022 20:49 Wib
Ini manfaat menyikat gigi sambil berdiri dengan satu kaki
Senin, 21 Maret 2022 8:36 Wib
Ini dampak dari berolahraga tapi tetap merokok
Minggu, 13 Maret 2022 18:14 Wib