Bupati Bartim harapkan generasi muda yang tangguh
Tamiang Layang (ANTARA) - Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah, Ampera AY Mebas mengajak seluruh elemen masyarakat menciptakan dan mewujudkan generasi muda yang tumbuh menjadi pribadi tangguh.
“Untuk mengisi dan melanjutkan pembangunan sesuai cita-cita luhur para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia, yakni mengisi kemerdekaan dengan baik,” kata Ampera usai memimpin ziarah ke Makam Pahlawan Bumi Satria di Ampah, Rabu.
Dia juga meminta generasi penerus bangsa di Barito Timur untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa pahlawan dengan menjadi generasi yang bisa dibanggakan untuk membangun Gumi Jari Janang Kalalawah.
Hal ini bisa diawali dengan mengikuti dan menjadi bagian dalam menyukseskan berbagai program pembangunan yang sudah dirancang dan diprogramkan pemkab, pemprov maupun pemerintah pusat.
Dijelaskannya, terlebih lagi dalam menjaga dan membentengi diri dari berbagai ancaman bahaya penyalahgunaan narkotika atau obat-obatan terlarang.
"Generasi muda di Barito Timur hendaknya menyiapkan diri untuk menjawab tantangan pembangunan 10-30 tahun ke depan. Terutama dalam kesiapan mewujudkan daerah sebagai penyangga pangan ibu kota negara baru,” terangnya.
Pemkab Barito Timur mencanangkan program ekonomi kerakyatan melalui sektor pertanian dalam arti luas. Program ekonomi kerakyatan yang dirancang dan sudah dilaksanakan hingga 2021 ini, sejalan dengan program pemulihan ekonomi nasional.
Ampera juga mengharapkan generasi muda terlibat dalam berbagai pembangunan di sektor pertanian, sehingga bisa menjadi generasi muda yang tumbuh dan tangguh mewujudkan Barito Timur menuju Gumi Jari Janang Kalalawah.
“Semua elemen masyarakat hendaknya bisa mendorong dan menciptakan generasi muda kita yang tumbuh dan tangguh,” demikian Ampera.
“Untuk mengisi dan melanjutkan pembangunan sesuai cita-cita luhur para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia, yakni mengisi kemerdekaan dengan baik,” kata Ampera usai memimpin ziarah ke Makam Pahlawan Bumi Satria di Ampah, Rabu.
Dia juga meminta generasi penerus bangsa di Barito Timur untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa pahlawan dengan menjadi generasi yang bisa dibanggakan untuk membangun Gumi Jari Janang Kalalawah.
Hal ini bisa diawali dengan mengikuti dan menjadi bagian dalam menyukseskan berbagai program pembangunan yang sudah dirancang dan diprogramkan pemkab, pemprov maupun pemerintah pusat.
Dijelaskannya, terlebih lagi dalam menjaga dan membentengi diri dari berbagai ancaman bahaya penyalahgunaan narkotika atau obat-obatan terlarang.
"Generasi muda di Barito Timur hendaknya menyiapkan diri untuk menjawab tantangan pembangunan 10-30 tahun ke depan. Terutama dalam kesiapan mewujudkan daerah sebagai penyangga pangan ibu kota negara baru,” terangnya.
Pemkab Barito Timur mencanangkan program ekonomi kerakyatan melalui sektor pertanian dalam arti luas. Program ekonomi kerakyatan yang dirancang dan sudah dilaksanakan hingga 2021 ini, sejalan dengan program pemulihan ekonomi nasional.
Ampera juga mengharapkan generasi muda terlibat dalam berbagai pembangunan di sektor pertanian, sehingga bisa menjadi generasi muda yang tumbuh dan tangguh mewujudkan Barito Timur menuju Gumi Jari Janang Kalalawah.
“Semua elemen masyarakat hendaknya bisa mendorong dan menciptakan generasi muda kita yang tumbuh dan tangguh,” demikian Ampera.