Jakarta (ANTARA) - MotoGP pada Senin merilis jadwal sementara tes pramusim 2023, tapi kali ini tidak ada slot untuk Sirkuit Mandalika.
Sirkuit jalan raya di Lombok, Nusa Tenggara Barat itu mendapat kehormatan sebagai arena tes pramusim 2022 selama pada Februari lalu sebelum menjadi tuan rumah balap MotoGP pada Maret.
Sebagai gantinya, MotoGP bakal menggelar tes di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, pada 11-12 Maret, satu bulan setelah Sirkuit Internasional Sepang menggelar tes pertama tahun depan pada 10-12 Maret.
Sepang juga akan menjadi arena Shakedown Test, yang khusus diikuti test rider pabrikan MotoGP dan para pebalap rookie pada 5-7 Februari.
Tes pramusim untuk kelas Moto2 dan Moto3 juga akan mengambil tempat di Portimao.
Pemilihan Portimao sejalan dengan kalender musim 2023 yang akan dibuka di sirkuit Portugal itu pada 24-26 Maret, alih-alih di Qatar yang menjadi balapan pembuka musim sejak 2007.
Berikut ini jadwal sementara tes pramusim MotoGP 2023:
Shakedown: 5-7 Februari
Tes Sepang: 10-12 Februari
Tes Portimao: 11-12 Maret
Tes Moto2 dan Moto3 di Portimao: 17-19 Maret
Berita Terkait
Bayern Munich lawan Tottenham untuk pertama kalinya di Seoul
Senin, 20 Mei 2024 20:08 Wib
Mercedes nantikan performa awal W15 pada tes pramusim
Minggu, 18 Februari 2024 21:06 Wib
MotoGP umumkan jadwal sesi pramusim 2024
Rabu, 1 November 2023 15:56 Wib
Manchester United dan Arsenal akan bertanding di ajang tur pramusim
Sabtu, 29 April 2023 20:44 Wib
Marquez tingkatkan persiapan pramusim bersama sang adik
Kamis, 19 Januari 2023 8:56 Wib
Lagi, MU petik kemenangan atas Crystal Palace
Selasa, 19 Juli 2022 23:04 Wib
Tottenham jalani tur pramusim ke Korea Selatan
Kamis, 14 April 2022 14:22 Wib
Espargaro beri Honda bekal positif awali musim usai tercepat di Mandalika
Minggu, 13 Februari 2022 20:06 Wib