Bupati Bartim dukung program PKW dan PKK Kemendikbudristek

id Pemkab bartim, bupati bartim, ampera ay mebas, program pkw dan pkk, Pendidikan Kecakapan Wirausaha, PKW, Pendidikan Kecakapan Kerja, PKK, Kemendikbudr

Bupati Bartim dukung program PKW dan PKK Kemendikbudristek

Bupati Bartim Ampera AY Mebas menyerahkan surat dukungan kepada Pengelola Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Barito Timur, Hairullah di Tamiang Layang, Selasa (24/1/2023). (ANTARA/HO-Diskominfosantik)

Tamiang Layang (ANTARA) - Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah, Ampera AY Mebas mendukung program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) dan  Pendidikan Kecakapan Kerja (PKK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

“Kita sambut baik karena merupakan salah satu cara mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Barito Timur yakni ekonomi kerakyatan,” kata Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas di Tamiang Layang, Sabtu.

Menurutnya, PKW dan PKK mampu mendorong tumbuhnya wirausaha baru dan menciptakan tenaga kerja yang memiliki karakter. Program pendidikan harus mampu menciptakan SDM yang siap menjadi wirausaha dan bekerja banyak.

Dijelaskan Ampera, PKW merupakan salah satu upaya melatih peserta didik untuk berwirausaha agar membuka peluang kerja bagi masyarakat. Sedangkan PKK adalah program layanan pendidikan dan pelatihan yang berorientasi pada pengembangan keterampilan kerja yang sesuai dengan kebutuhan industri.

Keterampilan diberikan kepada peserta didik, agar memiliki kompetensi di bidang keterampilan tertentu yang dibuktikan dengan sertifikat kompetensi untuk bekerja dan terserap di dunia usaha dan industri.

Baca juga: Masyarakat Bartim diminta tingkatkan kewaspadaan terhadap karhutla

Pengelola Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Barito Timur, Hairullah mengatakan, setidaknya ada 21 LKP yang siap memberikan kursus dan pelatihan gratis di Barito Timur.

“Proses Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) sudah keluar dan Izin penyelenggaraan juga sudah diberikan Dinas Pendidikan Barito Timur. Demikian juga dengan surat dukungan dari Bupati Barito Timur untuk 21 LKP yang akan mengadakan kursus dan pelatihan gratis,” terangnya.

Dijelaskan pria yang akrab disapa Arul itu, NPSN dan Surat Izin Penyelenggaraan serta surat dukungan kepala daerah diterima pada Selasa (24/1) kemarin. Dengan demikian, 21 Pengelola LKP siap menyelenggarakan kursus dan pelatihan gratis untuk masyarakat Barito Timur dan sekitarnya pada 2023 ini.

“Kami sangat bersyukur, karena tahapan-tahapan sudah kami lewati, dengan penuh perjuangan dan kerja keras. Semoga kedepannya kami bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat Barito Timur yang kami cintai,” demikian Hairullah.

Baca juga: Dana Desa Telang 2023 difokuskan tingkatkan keterampilan warga