Kuala Kapuas (ANTARA) - Persatuan Binaraga Fitness Indonesia (PBFI) Kabupaten Kapuas, menargetkan meraih medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Tengah di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur pada 26 Juli 2023.
"Intinya Porprov adalah ajang bagi binaragawan Kapuas untuk meraih target medali emas pada Porprov Kalteng XII di Sampit. Mudah-mudahan lima atlet yang kita kirim semua bisa meraih emas,” kata Ketua PBFI Kabupaten Kapuas, Siswanto, di Kuala Kapuas, Jumat.
Target ini, lanjutnya, sesuai dengan surat pernyataan PBFI Kabupaten Kapuas, kepada Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) setempat. Pihaknya berjanji apabila tidak bisa meraih medali atau prestasi di kegiatan empat tahun sekali itu, PBFI siap tidak menerima dana pembinaan berikutnya.
“Maka dari itu, kami targetkan dan siap meraih prestasi untuk mengharumkan nama daerah kita di Porprov Kalteng XII di Sampit,” harapnya.
Baca juga: Polres Kapuas tangkap seorang pengedar sabu asal Banjarmasin
PBFI Kapuas sendiri, mengirimkan atlet sebanyak lima orang yang akan mengikuti berbagai kelas, baik binaraga kelas 55, 60, 70 dan 75 Kg. Untuk kelas 55 Kg diikuti satu orang atlet, kelas 60 Kg dua orang atlet, kelas 70 Kg satu orang atlet dan kelas 75 Kg satu orang atlet.
“Kelima atlet yang akan bertanding ini, semuanya sudah melalui seleksi dan siap akan bertanding Porprov Kalteng XII di Sampit, sesuai jadwal pertandingan akan dilaksanakan pada 25-26 Juli 2023,” katanya.
Siswanto juga mengingatkan kembali pada binaragawan di Kapuas agar senantiasa menaati aturan dan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh panitia, serta jaga nama baik daerah.
"Kita ingatkan seluruh anggota kontingen tampil sportif, jangan sesekali berbuat curang, jaga nama baik kita," harapnya.
Ditambahkannya, pihaknya bersyukur dan gembira, sebagai cabang olahraga baru sejak berpisah dengan Persatuan Angkat Besi dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI), binaraga sudah dipertandingkan di Porprov XII Kalteng di Sampit.
Baca juga: Kapuas kerahkan 378 kontingen bertanding di Porprov Kalteng
Baca juga: DPRD Kapuas soroti hasil pembangunan rujab bupati
Baca juga: Pemkab Kapuas berharap Karang Taruna dibentuk sampai ke desa