Legislator Palangka Raya ajak masyarakat bangga kenakan baju batik Dayak

id Norhaini , DPRD Kota Palangka Raya

Legislator Palangka Raya ajak masyarakat bangga kenakan baju batik Dayak

Anggota DPRD Kota Palangka Raya Norhaini. ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Hari Batik Nasional dirayakan setiap tanggal 2 Oktober, anggota DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini mengajak seluruh warga untuk bangga menggunakan Batik Dayak.

"Karena melalui Batik Dayak, kita dapat mengenali lebih dalam nilai-nilai dan sejarah yang tertanam dalam kain ini," ujarnya, Jumat.

Dia menutukan, melestarikan dan menghargai kekayaan budaya lokal merupakan hal yang penting. Termasuk cinta Batik Dayak bagian dari itu. Sebab, Batik Dayak merupakan salah satu kekayaan budaya yang harus selalu dilestarikan. 

Politisi Golkar ini juga menyampaikan bahwa Batik Dayak berperan penting dalam mempromosikan budaya Dayak. Sekaligus mempertahankan identitas lokal.

"Kita turut mendukung industri kreatif lokal, harus dipertahankan dan dilestarikan,” tuturnya.