Pelatih Burkina Faso sesalkan pemainnya tak bisa manfaatkan peluang

id timnas burkina faso,dikalahkan,prancis,piala dunia,u17,jis,jakarta

Pelatih Burkina Faso sesalkan pemainnya tak bisa manfaatkan peluang

Timnas Burkina Faso berfoto sebelum laga melawan Timnas Prancis dalam penyisihan Grup E Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium, Jakarta, Minggu (12/11/2023). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww. (ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)

Jakarta (ANTARA) - Pelatih tim nasional Burkina Faso U-17 Brahima Traore menyesalkan anak asuhnya yang tak bisa memanfaatkan peluang untuk mencetak gol saat menghadapi timnas Prancis U-17.


Pada pertandingan yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Minggu, Les Bleus membekuk Burkina Faso tiga gol tanpa balas.

"Saya menyesal akan hasil ini karena kalah 0-3. Kami sebenarnya tidak ingin kalah 0-3, tetapi kalau kalian lihat di paruh pertama, kami memiliki banyak peluang untuk mencetak gol," kata Brahima Traore.

Burkina Faso sepanjang babak pertama terus menebar ancaman di gawang Prancis, namun para pemain Burkina Faso selalu gagal dalam memaksimalkan penyelesaian akhir.

"Kami memang kebobolan 2-3 gol, tapi seandainya kami bisa mencetak gol juga, saya pikir permainan akan berubah. Tapi ya sudah, kami bermain melawan salah satu tim terbaik di dunia. Prancis bahkan main di final UEFA U-17 Championship, dan kami tahu mereka punya tim berkualitas," ungkap mantan pemain Persib Bandung tersebut.

Mengenai insiden pemberian penalti pertama Prancis, Brahima Traore menyesalkan keputusan wasit yang harusnya menghentikan sementara permainan.

"Oke kalau memang mereka (wasit) melihat ada pelanggaran, anda harusnya bicara kepada pemain untuk menghentikan sementara permainan. Tapi tadi kami bermain selama 5 menit, dan kami tidak tahu di mana letak pelanggarannya. Setelah itu, mereka langsung memutuskan ada penalti (untuk Prancis). Lalu kami bisa bilang apa? Kami harus menerimanya," kata Brahima Traore.

Burkina Faso selanjutnya akan bertemu Amerika Serikat pada Rabu mendatang. Sementara Prancis akan menantang Korea Selatan di hari yang sama.