Pj Bupati berharap wartawan tergabung di PWI Kapuas semakin cerdas dan profesional

id Penjabat Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, Erlin Hardi, Pj Bupati Kapuas, Kapuas, kalteng

Pj Bupati berharap wartawan tergabung di PWI Kapuas semakin cerdas dan profesional

Ketua PWI Kalteng, Muhammad Harri Sadikin, menyerahkan bendera petaka kepada Ketua PWI Kabupaten Kapuas, usai dilantik menjadi pengurus PWI setempat, masa bakti 2023-2026, Kamis (23/11/2023). ANTARA/ All Ikhwan.

Kuala Kapuas (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, Erlin Hardi, menginginkan sekaligus wartawan yang tergabung dalam PWI setempat, dapat semakin cerdas, profesional dan kompeten uji kompetensi.

"Jadi, wartawan tidak hanya memberikan kritikan terhadap kinerja pemerintah, namun mampu memberikan ide, gagasan, solusi serta pemikiran," kata Erlin Hardi di Kuala Kapuas, Kamis (23/11).

Hal itu disampaikan oleh orang nomor satu di kabupaten setempat, saat memberikan sambutan pada acara pelantikan pengurus PWI Kabupaten Kapuas, masa bakti 2023-2026, di Aula Rumah Jabatan Bupati Kapuas.

Lebih lanjut dikatakannya, wartawan profesional, sangat dibutuhkan pemerintah dala era keterbukaan informasi publik. Seorang jurnalis profesional, akan mampu mendorong program Pembangunan yang digalakkan pemerintah.

"Hal itu, melalui berbagai tulisan pemberitaan yang lebih mengedepankan fakta dan tidak menyebarkan berita bohong atau hoax," kata Erlin.

Saat ini pelaksanaan Pemilu sudah di depan mata, karena itu pemerintah membutuhkan peran pers untuk membuat suasana tetap kondusif dan aman melalui pemberitaan.

Pj Bupati Kapuas itu pun berharap para wartawan, khususunya yang tergabung dalam PWI, bisa memilah pemberitaan yang akan diterbitkan melalui medianya. Hendaknya wartawan bisa menuliskan pemberitaan yang menyejukkan.

"Jadi, tercipta rasa aman di Tengah masyarakat. Jangan membuat pemberitaan yang bersifat provokatif yang akhirnya hanya merugikan kita semua," kata Erlin.

Ditambahkannya, mengajak semua bergandengan tangan, untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif, persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan perdamaian di dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca juga: Pengurus baru PWI Kapuas diminta dapat bersinergi dengan DPRD

"Kemudian pers dan pemerintah harus seiring dan sejalan untuk mewujudkan Pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kapuas," demikian Erlin Hardi.

Sementara itu, pelantikan pengurus PWI Kabupaten Kapuas masa bhakti 2023-2026 dikukuhkan secara resmi oleh Ketua PWI Provinsi Kalteng Muhammad Harris Sadikin. Adapun pengurus PWI kabupaten setempat yang dilantik diantaranya, Ketua Sri Hayati, Sekretaris Djimmy Napoleon, Bendahara Julianus Gerung dan Wakil Ketua Roby Fadilah.

Baca juga: ASN di Kapuas kembali diingatkan tetap jaga netralitas di Pemilu 2024

Baca juga: Kapuas catat rekor Muri kategori terbanyak guru bernyanyi

Baca juga: Penjabat Bupati Kapuas sambangi pemondokan beri motivasi kafilah MTQH