Kuala Kurun (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah ikut berpartisipasi dalam Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Otonomi Expo 2024 di Hall Jakarta Convention Center Senayan, dengan menampilkan beragam potensi yang dimiliki.
Potensi yang dimaksud yakni potensi dari sisi ekonomi dan investasi, kata Penjabat (Pj) Bupati Gumas Herson B Aden saat dihubungi awak media dari Kuala Kurun, Sabtu.
"Saya harap itu dapat menarik minat para investor untuk berinvestasi di Gumas, sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian lokal dan kesejahteraan masyarakat," sambung dia.
Apkasi Otonomi Expo 2024 diikuti oleh pemerintah kabupaten se-Indonesia, dan dibuka Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada Rabu (10/7). Kegiatan ini menjadi wadah berdiskusi tentang inisiatif dan tantangan dalam implementasi daerah.
Dari Gumas juga turut hadir Pj Ketua TP PKK, Asisten I Setda, Inspektur, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kepala Dinas Kesehatan, dan Kepala Bagian Pemerintahan Setda.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo pada pembukaan kegiatan tersebut mendorong pemerintah daerah, khususnya pemerintah kabupaten, untuk terus berinovasi dan beradaptasi guna menjawab tantangan global yang semakin kompleks seperti saat ini. Inovasi itu di antaranya dengan mengembangkan potensi-potensi yang dimiliki oleh masing daerah.
Presiden Jokowi menyebut bahwa persaingan antarnegara sudah sangat ketat. Maka potensi-potensi yang ada di daerah harus dikembangkan, baik dari sisi finansial, pangan, dari sisi energinya, dari sisi industrinya, dari sisi teknologinya, yang daerah punya pemandangan bagus, dari sisi tourisme-nya, semuanya harus dikembangkan.