Nanga Bulik (ANTARA) -
Penjabat Bupati Lamandau, Kalimantan Tengah Said Salim telah menyerahkan bantuan dana hibah untuk sejumlah rumah ibadah yang berada di wilayah Kecamatan Batang Kawa.
"Saya berharap bantuan yang diberikan dapat digunakan sebaik-baiknya guna kepentingan masyarakat banyak dan mempermudah warga dalam beribadah untuk meningkatkan iman dan takwa," harap Said Salim di Nanga Bulik, Senin.
Said mengatakan penyerahan bantuan dana hibah pembangunan rumah ibadah di Lamandau, pihaknya upayakan terlaksana secara bertahap dan merata sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.
Melalui dukungan pemkab terhadap pembangunan rumah ibadah, diharapkan dapat semakin mendukung peningkatan ketakwaan masyarakat sebagai umat beragama.
Adapun bantuan dana hibah untuk rumah ibadah di Kecamatan Batang Kawa, di antaranya Mushola Al Muhajirin Desa Kina dan Gereja Sidang Jemaat Allah Betlehem Desa Mangkalang.