Baca juga: Pemprov Kalteng sidak sejumlah pasar jaga harga bapok tetap stabil
TNI AD bantu penuhi kebutuhan air bersih masyarakat di Kalteng
Pulang Pisau (ANTARA) -
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jendral TNI Maruli Simanjuntak dalam kunjungan kerja di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah mengatakan masih banyak masyarakat di Indonesia kesulitan mendapat air bersih.
“Masih ada sekitar lebih 25 juta masyarakat kita yang masih kesulitan air bersih,” kata Maruli di Pulang Pisau, Rabu.
Oleh karenanya peresmian sumur bor di Desa Tahai Jaya Kecamatan Maliku, kata Maruli, menjadi salah satu program yang dilaksanakan TNI AD pada tahun ini untuk membantu masyarakat dalam penyediaan air bersih. Program ini juga sudah dilakukan beberapa tahun lalu.
Maruli juga menyampaikan, dirinya sudah ada komunikasi dengan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran, yakni bukan hanya air bersih saja tetapi masyarakat di Kalimantan Tengah memerlukan listrik yang bisa menjangkau setiap wilayah.
“Kita mau di daerah-daerah itu membuktikan negara hadir melalui kemampuan mengatasi masalah listrik dan air bersih yang bisa langsung dirasakan masyarakat. Kalau sudah itu awalnya, mudah-mudahan masyarakat bisa hidup sehat dan anak-anak bisa belajar dengan baik, otomatis selanjutnya perekonomian meningkat,” ucapnya.
Dikatakan Maruli, banyak program yang dilaksanakan TNI AD untuk membantu masyarakat. Apabila pemerintah daerah dalam melaksanakan berbagai program menggandeng TNI, tentu dalam pelaksanaan pihaknya mengajak serta masyarakat.
Baca juga: Pemprov Kalteng sidak sejumlah pasar jaga harga bapok tetap stabil
Baca juga: Pemprov Kalteng sidak sejumlah pasar jaga harga bapok tetap stabil
Menurutnya, selain tumbuh rasa memiliki dan rasa memelihara karena bekerja bersama dengan masyarakat, diyakini biaya juga menjadi lebih murah dan uang yang beredar juga untuk masyarakat itu sendiri sehingga banyak hal yang didapat.
Maruli dalam kunjungan kerjanya di Pulang Pisau juga memberikan bantuan sembako, penyerahan kunci bagi warga rumahnya tidak layak huni (RTLH), bantuan televisi, serta peralatan makan dan memasak. Dirinya juga menyaksikan dari dekat simulasi pemadaman untuk antispasi kebakaran hutan dan lahan.
Kedatangannya ke Pulang Pisau disambut langsung Penjabat Bupati Nunu Andriani, Sekda Tony Harisinta bersama unsur Forkopimda setempat yang sebelumnya juga disambut Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran bersama Kapolda Kalteng Irjen Pol Djoko Poerwanto.
Kasad didampingi istri Paulina Uli Pandjaitan dan hadir juga Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan beserta istri Beti Iwan Setiawan, Asintel Kasad Mayjen TNI Drajad Brima Yoga, Asop Kasad Mayjen TNI Christian Kurnianto Tahuteru, Aspers Kasad Mayjen TNI Arief Gajah Mada, Aslog Kasad Mayjen TNI Adisura Firdaus Tarigan, Kapolda, Danrem 102/PJG Brigjen TNI Iwan Risandriyanto, dan Kadispenad Brigjen TNI Wahyu Yudhayana.