Citroen kenalkan C5 AircrossConcept di Paris Motor Show 2024

id Citroen,C5 AircrossConcept ,Paris Motor Show 2024

Citroen kenalkan C5 AircrossConcept di Paris Motor Show 2024

Mobil SUV, Citroen C5 konsep yang dipamerkan di Paris Motor Show 2024. (ANTARA/ Putri Hanifa)

Paris (ANTARA) -

Setelah meluncurkan C3 Aircross pada Juni, Citroen memamerkan C5 Aircross Concept di Paris Motor Show 2024, yang berlangsung di Kota Paris, Prancis, dari 14 sampai 20 Oktober.

Menurut pejabat perusahaan, Citroen C5 Aircross Concept dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang mencari SUV nyaman dengan harga terjangkau.

"Seluruh desain diarahkan untuk efisiensi, salah satu contohnya adalah light wing Citroën yang terlihat di bagian belakang. Versi listriknya akan memiliki jangkauan 680 km, dan mobil ini akan mulai dijual pertengahan tahun depan," kata Brand CEO Citroen Thierry Koskas di ajang Paris Motor Show 2024 pada Senin.

Citroen C5 Aircross Concept disebut sebagai kendaraan multi-energi dengan teknologi pendukung efisiensi dan performa yang disediakan untuk mendukung mobilitas keluarga modern.

Baca juga: Citroen C5 Aircross akan dirancang ulang jadi EV

Mobil ini menggunakan platform STLA Medium milik Grup Stellantis. Dengan panjang 4,65 meter, kendaraan ini memiliki kabin yang longgar.

Mobil SUV Citroen C5 Aircross Concept di ajang Paris Motor Show 2024. (ANTARA/ Putri Hanifa)

Baca juga: Citroen C3 versi matik akan meluncur di Indonesia

Bagian dalam mobil Citroen C5 Aircross Concept menurut perusahaan dirancang untuk menghadirkan kenyamanan dan pengalaman menyenangkan bagi seluruh keluarga selama perjalanan.

"Kami tidak akan menunjukkan interior mobilnya hari ini, karena kami ingin kalian sedikit bersabar, tetapi interiornya akan benar-benar spektakuler," kata Koskas.

"Dan kalian akan melihat evolusi yang sangat menarik dari interior C-Zen lounge kami. Jadi, itulah yang ingin saya bagikan kepada hari ini. Di Citroën, kami menawarkan sesuatu yang menarik," kata dia.

Baca juga: Citroen munculkan teaser e-C3 jelang peluncuran

Baca juga: Citroen merilis mobil listrik di pasar Indonesia

Baca juga: Intip mobil listrik imut Citroen; My Ami Buggy