Tim sepak bola pelajar Kotim wakili Kalteng ke kejuaraan nasional

id Tim sepak bola pelajar Kotim wakili Kalteng ke kejuaraan nasional, kalteng, Sampit, kotim, Kotawaringin Timur, pemkab kotim, pendidikan, disdik kotim

Tim sepak bola pelajar Kotim wakili Kalteng ke kejuaraan nasional

Pemberangkatan tim sepak bola pelajar Kotawaringin Timur yang akan mewakili Kalimantan Tengah ke Kejuaraan Pelajar Indonesia 2025 BLISPI Youth Tournament U-14, Senin (17/2/2024). ANTARA/HO-Diskominfo Kotim

Sampit (ANTARA) - Tim sepak bola pelajar usia dini Kabupaten Kotawaringin Timur mewakili Provinsi Kalimantan Tengah pada kejuaraan di tingkat nasional yang digelar di Cirebon pada 20-23 Februari 2025.

"Kalimantan Tengah telah melahirkan hasil pembinaan sepak bola melalui Liga yang dikelola Badan Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia. Alhamdulillah Kotawaringin Timur yang akan mewakili ke tingkat nasional," kata Kepala SMPN 1 Sampit, Suyoso di Sampit, Senin.

Tim sepak bola pelajar Kotawaringin Timur akan mengikuti Kejuaraan Pelajar Indonesia 2025 BLISPI Youth Tournament U-14. Tim diberi nama Clover One FC Sampit diberangkatkan secara resmi dalam sebuah seremonial sederhana yang dihadiri pihak sekolah, orang tua dan pihak terkait.

Tim sepak bola Kotawaringin Timur dipercaya mewakili ke tingkat nasional setelah sebelumnya berhasil berjaya di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah dengan mengalahkan tim sepak bola pelajar dari kabupaten dan kota lainnya.

Menurut Suyoso, program ini merupakan program pembibitan sepak bola usia dini secara berjenjang sampai ke tingkat internasional. Prestasi yang dicapai pesepak bola usia dini Kotawaringin Timur ini tentu membanggakan dan diharapkan berlanjut dengan menjuarai kejuaraan di tingkat nasional nantinya.

Baca juga: Bupati Kotim pastikan gaji pegawai tak terdampak efisiensi anggaran

Jika berhasil menjadi juara nasional maka mereka akan dikirim mewakili Indonesia ke ajang internasional yang akan digelar di Spanyol.

Dia mengapresiasi dukungan semua pihak, khususnya orang tua, pelatih dan pihak sekolah yang terus mendampingi secara intens sehingga anak-anak bisa memberikan penampilan yang terbaik dan meraih juara.

"Ini semuanya berkat dukungan semua pihak, tidak terkecuali sekolah-sekolah yang mengirim peserta didik mereka terbaik mereka yang mempunyai bakat di bidang sepak bola. Kita doakan semoga mereka mampu menjadi juara," demikian Suyoso.

Pelatih tim sepak bola pelajar Kotawaringin Timur, Raji mengatakan, Kotawaringin Timur mewakili Kalimantan Tengah berkat dukungan semua pihak. Dia berharap doa dan dukungan semua pihak agar tim sepak bola Kotawaringin Timur mampu menjadi juara di tingkat nasional.

"Anak-anak siap berangkat dengan motivasi tinggi untuk mendapatkan pengalaman. Ini nantinya juga menjadi refleksi Pra Popnas dan Porprov 2026," demikian Raji.

Baca juga: BKPSDM Kotim pangkas jam kerja pegawai selama Ramadhan

Baca juga: PWI - Polres Kotim bantu korban kebakaran

Baca juga: Rasionalisasi TPP Kotim dilakukan secara berjenjang