Kuala Kapuas (ANTARA) - Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop dan UKM) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah terus mendukung pengembangan kelompok industri kecil menengah (IKM), di antaranya melalui bantuan modal usaha dan mesin peralatan.
“Tahun ini, ada tiga kelompok IKM yang ada di Kecamatan Selat, Kapuas Barat dan Timpah, akan menerima bantuan mesin peralatan dan modal usaha,” kata Kepala Disdagperinkop dan UKM Kapuas Apendi, sebagaimana disampaikan Kepala Bidang Industri Ferdinan Junarko di Kuala Kapuas, Kamis.
Bantuan mesin peralatan yang diberikan, berupa mesin menjahit, pencetak batu es kristal, peralatan pencucian kendaraan roda dua dan empat, serta mesin cuci pakaian.
"Bantuan mesin peralatan ini diberikan untuk kelompok IKM di Kecamatan Timpah dan Kapuas Barat. Sedangkan bantuan modal usaha, untuk kelompok IKM di Selat," tuturnya.
Baca juga: 600 siswa SD di Kapuas terima bantuan kelengkapan sekolah
Ferdinan menjelaskan, tujuan pemerintah daerah memberikan bantuan mesin peralatan dan modal usaha adalah dalam upaya memacu kemampuan ekonomi masyarakat di bidang industri.
Selain itu, peralatan industri yang diberikan akan membantu kelompok usaha agar dapat mandiri dan lebih optimal mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
"Kami mempersiapkan peralatan produksi kepada kelompok-kelompok usaha untuk peralatan penunjang dan bantuan modal," tuturnya.
Pihaknya berharap, masyarakat atau pelaku usaha yang menerima bantuan ini bisa memanfaatkan peralatan tersebut dengan baik, menjaga serta memelihara, sehingga bisa mengembangkan potensi diri dan kelompoknya.
Ditambahkannya, untuk bantuan mesin peralatan tersebut disalurkan dalam bentuk hibah kepada kelompok IKM melalui pengajuan proposal yang disampaikan ke Disdagperinkop dan UKM, dan diusulkan melalui program anggaran APBD.
Baca juga: Wakil Kepala Staf Kepresidenan nilai PKG di Kapuas berjalan dengan baik
Baca juga: ANRI latih 123 petugas pengelola arsip di Kapuas
Baca juga: Program MBG di Kapuas tunggu instruksi Pemerintah Pusat