Palangka Raya (ANTARA) - Wakil Ketua I Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Hap Baperdu menegaskan pentingnya mengoptimalkan penggunaan lahan yang ada demi mempercepat pembangunan dan meningkatkan peluang investasi.
“Pemerintah perlu menyadari tantangan keterbatasan lahan dalam melaksanakan pembangunan yang berkelanjutan,” katanya di Palangka Raya, Jumat.
Menurutnya, pengembangan ekonomi melalui peningkatan peluang usaha dan investasi harus didukung dengan pemanfaatan lahan secara maksimal.
DPRD Kota Palangka Raya siap mendukung upaya pemerintah mengajukan permohonan kepada Kementerian Kehutanan agar fungsi kawasan lahan dapat ditingkatkan dari 20 persen menjadi 40 persen.
“Hibah tanah dari warga juga bisa menjadi salah satu solusi strategis untuk menambah aset tanah pemerintah,” ujar Hap.
Meski begitu, Hap mengingatkan bahwa langkah ini memerlukan kajian matang mengingat kemungkinan ada warga yang keberatan memberikan hibah tanah.
Ia berharap pemerintah memiliki perencanaan pengelolaan lahan dan aset yang efektif agar pembangunan dan kesejahteraan masyarakat bisa semakin meningkat.
“Dengan diskusi bersama, saya yakin solusi terbaik bisa ditemukan untuk mengatasi tantangan ini, demi kemajuan daerah kita,” tuturnya.
Hap optimis hambatan keterbatasan lahan dapat teratasi melalui kebijakan strategis yang tepat.
Sebagai mitra pemerintah, DPRD berkomitmen mendukung pembahasan kebijakan tersebut agar pembangunan berjalan lancar dan menarik minat investor.
“Saya yakin pemerintah sudah mempertimbangkan hal ini, namun perlu kajian dan belajar dari pengalaman daerah lain,” demikian Hap.
DPRD Palangka Raya dorong pemanfaatan lahan untuk dorong pertumbuhan ekonomi
Wakil Ketua I Komisi II DPRD Palangka Raya Hap Baperdu. (ANTARA/Rajib Rizali)
