Beijing (ANTARA
News) - Penasehat Negara Tiongkok, Yang Jiechi, akan mengadakan
pertemuan dengan Wakil Perdana Menteri dan Menteri Luar Negeri Vietnam
Pham Binh Minh, di Vietnam, Rabu.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Hua Chunying membuat pengumuman pada konferensi pers Selasa. Demikian dirilis Xinhua.
Diundang oleh Minh, keduanya akan mengadakan pertemuan komite
pengarah Tiongkok-Vietnam mengenai kerja sama, satu badan koordinasi
antar-pemerintah untuk hubungan bilateral, kata Hua.
Yang juga akan bertemu dengan para pemimpin Vietnam lainnya, Hua menambahkan.
Ia mencatat kedua pihak akan bertukar pandangan mengenai hubungan bilateral dan isu-isu yang menjadi perhatian bersama.
Adapun perbedaan pendapat tentang isu-isu bilateral maritim, Hua
mengatakan, kedua pihak telah mempertahankan komunikasi yang erat dan
Tiongkok telah berulang kali menjelaskan prinsip dan sikapnya.
Yang akan melakukan pertukaran pandangan yang jujur dan mendalam
dengan pihak Vietnam mengenai isu-isu yang relevan, yang menjadi
perhatian bersama, menurut Hua.
Wanita juru bicara itu menyebut pihak Vietnam akan bekerjasama
dengan Tiongkok untuk menangani urusan yang ada saat ini dengan benar.
(H-AK)
Berita Terkait
PLN dukung stimulus ekonomi pemerintah bagi pelanggan rumah tangga
Selasa, 17 Desember 2024 13:14 Wib
ANTARA buktikan kehadiran negara sampai pelosok nusantara lewat berita
Jumat, 13 Desember 2024 20:55 Wib
Dirut PLN Darmawan Prasodjo kembali menjadi CEO Of The Year 2024
Jumat, 13 Desember 2024 6:38 Wib
Negara-negara Arab sambut gencatan senjata Lebanon-Israel
Jumat, 29 November 2024 7:06 Wib
Dukung mitigasi perubahan iklim, PLN gelar 'Energizing Green Spaces' di Nyaru Menteng
Kamis, 28 November 2024 15:31 Wib
Pendapatan Negara dari dividen BUMN capai Rp85,5 triliun, 2025 ditarget Rp90 triliun
Selasa, 26 November 2024 9:50 Wib
Menkum RI: Pemindahan napi WNA ke negara asal dalam kajian
Senin, 25 November 2024 17:29 Wib
PLN UIP KLB gelar SROI dan IKM pastikan keberhasilan TJSL
Minggu, 24 November 2024 7:56 Wib