Hiburan Rakyat Meriahkan Tradisi Simah Laut Di Ujung Pandaran

id Kotawaringin Timur, Tradisi simah laut, simah laut, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kotawaringin Timur, ujung pandaran

Hiburan Rakyat Meriahkan Tradisi Simah Laut Di Ujung Pandaran

Sehari usai Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriah, Pantai Ujung Pandaran Kabupaten Kotawaringin Timur dipadati wisatawan, Selasa (13/9/2016). Berbagai fasilitas permainan tersedia di pantai itu (Foto Antara Kalteng/Norjani)

Sampit (Antara Kalteng) - Tradisi simah laut yang akan dilaksanakan di Pantai Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, pada Minggu (27/11), akan dimeriahkan hiburan rakyat

"Kami juga menyiapkan hiburan rakyat dengan mendatangkan penyanyi. Kami mengundang masyarakat untuk menyaksikan tradisi simah laut ini," kata Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kotawaringin Timur, Ellena Rosie di Sampit, Jumat.

Simah laut adalah tradisi budaya nelayan di kawasan Selatan Kabupaten Kotawaringin Timur. Tradisi ini dipertahankan hingga saat ini.

Pemerintah daerah mengemas tradisi ini menjadi event pariwisata daerah dan mempromosikannya secara luas. Harapannya agar banyak wisatawan yang datang untuk menyaksikan tradisi ini.

Tradisi simah laut diawali persembahan tari tradisional penyambutan para tamu. Acara kemudian dilanjutkan dengan doa bersama yang diikuti seluruh pengunjung yang hadir.

Dalam tradisi ini, nelayan membuat miniatur perahu yang diisi 41 jenis kue tradisional. Miniatur perahu itu kemudian dilarung atau dihanyutkan ke laut.

Simah laut merupakan simbolik rasa syukur atas hasil tangkapan ikan tahun ini, sekaligus doa agar hasil yang diperoleh tahun depan akan lebih baik. Masyarakat setempat menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan tradisi budaya, bukan ritual keagamaan.

"Kami berharap simah laut nanti berjalan lancar dan akan lebih meriah. Apalagi saat ini di sana juga ada acara kemah PGRI yang dihadiri ribuan guru," kata Rosie.

Pemerintah daerah terus mempromosikan pariwisata daerah. Simah laut merupakan salah satu kegiatan yang dimasukkan dalam kalender pariwisata.