Berawal dari Online dan Biaya Sendiri! Raden Terpilih Wakili Kalteng Sebagai Duta Pendidikan

id Kapuas, Kuala Kapuas, Duta Pendidikan, Raden Herman Sodik, Kalimantan Tengah, Kalteng

Berawal dari Online dan Biaya Sendiri! Raden Terpilih Wakili Kalteng Sebagai Duta Pendidikan

Raden Herman Sodik asal Kabupaten Kapuas yang mewakili Kalteng di ajang Putra-Putri Pendidikan Indonesia di Bandung (Foto Antara Kalteng/Ahmad Effendi)

Kuala Kapuas (Antara Kalteng) - Raden Herman Sodik (23) pemuda asal Kabupaten Kapuasini menjadi satu-satunya yang terpilih mewakili Provinsi Kalteng di tingkat Nasional dalam ajang pemilihan putra-putri pendidikan Indonesia di Bandung yang diselenggarakan oleh asosiasi putra-putri berprestasi Indonesia pada 18 - 19 Maret 2017.

Kepergiannya ke tingkat Nasional yang akan membawa dan mengharumkan nama Kalteng ini rupanya atas perjuangan dan biaya pribadi sendiri.

"Saya mengikuti ajang ini melalui seleksi secara online dan syukurnya terpilih menjadi satu-satunya dari provinsi Kalteng," kata Raden sapaan akrabnya, Sabtu.

Singkatnya waktu untuk mempersiapkan diri berangkat, lanjut pemuda yang aktif di berbagai kegiatan sosial ini membuat dirinya tidak banyak yang diperbuat dan harus mengeluarkan biaya sendiri.

"Ini kesempatan yang baik semoga memperoleh hasil yang baik juga," harapnya.

Lebih lanjut, bahwa terpilihnya ia tersebut setelah tim penilai melihat beberapa aktifitas dirinya di bidang pendidikan dan kegiatan sosial termasuk video aksi unjuk bakatnya dalam seni daerah dayak di online

"Selain menjawab pertanyaan, mereka juga melihat profile dan video yang saya kirimkan," ucapnya.

Raden yang merupakan sarjana Sosiologi ini mengaku sangat menyukai dunia pendidikan dan ingin ikut aktif dalam memajukan pendidikan di Kalteng.

"Saat ini saya terlibat di program relawan sekolah inspiratif dan menyambangi sejumlah sekolah baik melalui darat hingga sungai, " pangkasnya seraya minta di doakan agar berhasil.