Pemkab Barsel Susun Rencana Aksi Cegah Karhutla

id Sekda Barsel, Edi Kristianto, Cegah Karhutla

Pemkab Barsel Susun Rencana Aksi Cegah Karhutla

Sekda Barsel, Edi Kristianto saat memimpin rapat penyusunan rencana aksi pencegahan Kebakaran Hutan, dan Lahan, di Buntok, Selasa (16/1). (Foto Antara Kalteng/Bayu Ilmiawan)

Buntok (Antaranews Kalteng) - Pemerintah Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, menyusun rencana aksi mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah setempat.

Sekda Barsel, Edi Kristianto mengatakan kegiatan pihaknya sedang menyusun rencana aksi terkait pencegahan terjadinya kebakaran hutan, dan lahan (Karhutla).

"Rencana aksi ini dibuat untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan, dan lahan seperti 2015 lalu," katanya usai kegiatan penyusunan rencana aksi tersebut, di Buntok, Selasa.

Ia mengatakan, dalam rencana aksi ini sudah ditentukan perkiraan lokasi yang kemungkinan akan terjadi kebakaran hutan, dan lahan.

"Karena, untuk memperkirakan hal itu ada metode yang digunakan untuk menentukan kemungkinan bisa terjadi kebakaran hutan, dan lahan," tambah Sekda Barito Selatan, Edi Kristianto.

Dengan demikian lanjut dia, pada lokasi tersebutlah yang nantinya akan diperkuat pencegahannya, sehingga apa yang diprediksikan kebakaran tidak terjadi.

Ia berharap apa yang telah disusun ini, bisa teraplikasi dengan baik meskipun saat ini masih musim hujan, ini dilakukan untuk mengantisipasi apabila terjadi kebakaran pada saat musim kemarau panjang ke depannya.

"Rencana aksi ini sudah diaplikasikan dalam rencana kerja (Renja) pada masing-masing Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang secara otomatis ini sudah dipersiapkan untuk kegiatan pada 2018 maupun 2019 mendatang," kata dia.

Adapun yang memfasilitasi dalam rencana aksi ini bekerja sama dengan salah satu yang organisasi yang mengelola proyek Gambut yang ada di Barito Selatan ini.